Peristiwa Daerah

Hotel Dafam Cilacap Meraih Sertifikat CHSE

Jumat, 08 Januari 2021 - 11:56 | 39.63k
Food beverage manager dan front desk agent hotel Dafam Cilacap, menunjukan sertifikat yang diraih hotel tersebut. (FOTO: Adhelya Fhifhahamni for TIMES Indonesia)
Food beverage manager dan front desk agent hotel Dafam Cilacap, menunjukan sertifikat yang diraih hotel tersebut. (FOTO: Adhelya Fhifhahamni for TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, CILACAPHotel Dafam Cilacap, raih sertifikat Cleanlines Health Safety and Environment Sustainability (CHSE).

Sales Marketing Manager Hotel Dafam Cilacap, Adhelya Fhifhahamni dalam pesan tertulisnya Jumat (8/1/2021) mengatakan, CHSE adalah penerapan protokol kesehatan (prokes) yang berbasis kebersihan (Cleanlines), kesehatan (Health), keamanan (Safety), dan kelestarian lingkungan (Environment Sustainability).

Advertisement

Untuk memperoleh sertifikat tersebut, sebelumnya dilakukan audit dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) bekerja sama dengan Sucofindo pada Rabu (4/11/2020), oleh Arifin Heri Prasetyo, S.Hut (MAL)/ATL, dan Abdul Khalim. S.P. (MAL)/Auditor dan mendapatkan nilai memuaskan.

Sebagai lembaga yang menaungi sektor pariwisata dan ekonomi kreatif, Kemenparekraf menggencarkan prokes CHSE agar dapat di implementasikan oleh badan usaha masyarakat.

Kunci utama dalam pengembalian kondisi harus dilakukan melalui prokes yang disiplin, program ini hadir sebagai upaya pemerintah dalam menciptakan ruang yang aman dan nyaman bagi masyarakat, terang Adhelya.

Pemberian sertifikasi CHSE bagi pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif menjadi bukti bahwa pelaku usaha telah memiliki, menerapkan hingga meningkatkan prokes diusahanya, serta wisatawan dan masyarakat dapat terjamin dengan pemenuhan Standart protokol kesehatan CHSE, jelas Sales Marketing Manager Hotel Dafam Cilacap.

Hotel di bawah naungan PT. Dafam Hotel Management ini, memiliki fasilitas 102 kamar, restauran, lounge, kolam renang, fitness center, meeting room, dan ballroom, semakin memantapkan kepuasan tamu terutama industry hospitality dengan penerapan standart prokes yang ketat, dengan tindakan preventif diantaranya memasang himbauan diselurih area hotel, menjaga dan meningkatkan kualitas kebersihan serta melaksanakan update Standart prosedur mulai dari tamu check in hingga check out.

Tidak hanya sertifikat CHSE yang didapat Hotel Dafam Cilacap, salah satu aplikasi perjalanan Traveloka juga menyematkan label Clean Accommodation yang artinya sudah lulus uji kebersihan serta memenuhi Standart prokes, tutup Adhelya Fhifhahamni, Sales Marketing Manager Hotel Dafam Cilacap. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES