Peristiwa Daerah

Ponpes Al Mizan Majalengka Akan Jadi Proyek Percontohan Pembangunan Rumah Instan

Jumat, 19 Februari 2021 - 16:43 | 44.48k
Ketua Umum KITA Maman Imanulhaq menandatangani MoU dengan PT. Sakura Makmur Lestari (Tatalogam Group). (Foto: KITA for TIMES Indonesia)
Ketua Umum KITA Maman Imanulhaq menandatangani MoU dengan PT. Sakura Makmur Lestari (Tatalogam Group). (Foto: KITA for TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MAJALENGKA – Pelatihan dan sertifikasi pemasangan baja ringan serta pembangunan rumah instan domus akan dilakukan di Ponpes  Al Mizan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, sebagai proyek percontohan.

Ini merupakan permulaan dari kerja sama Kerapatan Indonesia Tanah Air (KITA) menggandeng Sakura Makmur Lestari untuk membangun pesantren dan melatih para santri memiliki ketrampilan dalam pembangunan rumah terutama soal baja ringan.

Advertisement

Ponpes Al Mizan 2

"Setelah itu, pelatihan dan sertifikasi tersebut, bakal digelar di sejumlah titik kepada UMKM binaan dari KITA," ungkap Ketua Umum KITA, KH Maman Imanulhaq, Jumat (19/2/2021).

Menurut Kang Maman sapaan akrabnya, saat ini KITA bersama PT. Sakura Makmur Lestari (Tatalogam Group) juga telah melakukan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) untuk pelatihan dan sertifikasi pemasangan baja ringan, serta penyediaan rumah instan domus untuk revitilisasi pasca bencana.

Menurut anggota DPR RI Komisi VIII ini,  penandatanganan nota kesepahaman ini menjadi starting movement penyediaan rumah instan permanen, baik sementara maupun tetap bagi korban bencana alam yang kehilangan rumah.

Rumah ini juga diperlukan bagi keluarga miskin yang memiliki rumah tidak layak huni. "Meskipun rumah instan domus yang dibangun cepat dan mudah, namun kualitas rumah dijamin kuat dan tahan lama layaknya rumah konvensional," jelasnya.

Sementara itu, selaku dari pihak Makmur Lestari, Sthephanus mengatakan penandatangan nota kesepahaman hari ini menjadi simbolisasi kerjasama Sakura Makmur Lestari dengan KITA untuk membangun rumah instan Domus.

Ponpes Al Mizan 3

Sthephanus menambahkan Sakura Makmur bersama KITA ingin membantu para UMKM dan anak-anak muda khususnya di daerah bencana untuk bisa naik kelas. Dengan menggandeng UMKM dan anak-anak muda, nantinya pembangunan rumah instan domus akan dikerjakan oleh mereka.

"Pembangunan rumah instan domus ini sangat mudah, seperti menyusun lego kemudian tinggal diplester dan diaci. Rumah instan domus sangat tepat dibangun untuk memenuhi kebutuhan korban bencana," pungkas terkait proyek percontohan di Ponpes  Al Mizan Kabupaten Majalengka. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES