Peristiwa Daerah

Bocah Hilang di Surabaya Ditemukan, Pencarian Ara Libatkan Keluarga

Sabtu, 27 Maret 2021 - 12:48 | 74.65k
Nesa Alana Karaisa atau Ara akhirnya ditemukan di kawasan Pasuruan. (Foto: tangkapan layar)
Nesa Alana Karaisa atau Ara akhirnya ditemukan di kawasan Pasuruan. (Foto: tangkapan layar)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Nesa Alana Karaisa atau Ara akhirnya ditemukan di kawasan Pasuruan pada Sabtu (27/3/21). Bocah hilang di Surabaya ini sebelumnya tak diketahui keberadaannya selama lima hari.

Kabar ini telah disampaikan oleh Ibu Ara kepada Radio Suara Surabaya. Pihak kepolisian juga membenarkan kabar tersebut dan saat ini sedang dalam perjalanan membawa Ara menuju Surabaya. "Iya, benar," ujar Kanit Resmob Polrestabes Surabaya, Iptu Arief Rizky.

Advertisement

Selanjutnya, AKBP Hartoyo Wakapolrestabes Surabaya memberikan keterangan bahwa Ara ditemukan di Pasuruan sekitar pukul 02.00 dini hari tadi. Hilangnya Ara melibatkan anggota keluarga dikarenakan ada konflik internal.

Hartoyo juga menjelaskan bahwa meskipun ada keterlibatan anggota keluarga, konsekuensi hukum tetap ditanggung pelaku karena membawa lari anak di bawah umur lebih dari 1x24 jam.

Sebelumnya, Ara dikabarkan menghilang sejak Selasa (23/3/21). Kabar kehilangan Ara dilaporkan oleh sang ibunda, Safrina Anindia Putri. Ara dilaporkan menghilang setelah meminta izin untuk belajar secara daring dan bermain dengan saudaranya.

“Dia (Ara) habis daring. Terus pukul 10.00 WIB itu dia pamit main. Tapi saya ngga tahu main di mana,” ujar Safrina terkait kasus bocah hilang di Surabaya ini seperti dilansir dalam detik.com (26/3/2021). (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES