Peristiwa Daerah TIMES Ramadan

Setiap Ramadan, Masjid Kuno Kuncen Kota Madiun Ini Jadi Jujukan

Minggu, 18 April 2021 - 21:24 | 151.68k
Masjid Nurhidayatulloh di Kelurahan Kuncen, Kecamatan Taman, Kota Madiun merupakan salah satu tempat bersejarah. (Foto: Romy Tri Setyo Wibowo/TIMES Indonesia)
Masjid Nurhidayatulloh di Kelurahan Kuncen, Kecamatan Taman, Kota Madiun merupakan salah satu tempat bersejarah. (Foto: Romy Tri Setyo Wibowo/TIMES Indonesia)
FOKUS

TIMES Ramadan

Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MADIUN – Madiun memiliki banyak tempat bersejarah salah satunya adalah ​Masjid Kuno Kuncen. Tempat ibadah yang juga kerap disebut Masjid Nurhidayatulloh ini terletak di Kelurahan Kuncen, Kecamatan Taman, Kota Madiun.

Masjid yang diperkirakan dibangun pada abad ke-16 ini masih terlihat kokoh dan dalam kondisi baik.

Advertisement

mengaji-ngaji.jpg

Empat tiang utama yang terbuat dari kayu jati berukuran besar masih berdiri tegak dan terlihat sangat kuat. Ukiran yang terdapat pada tiang juga masih terlihat baik.

Di sebelah Masjid Kuncen tersebut terdapat makam-makam Bupati Madiun terdahulu. Yakni Ki Ageng Panembahan Ronggo Jumeno, Raden Mas Bagus Petak, Adipati Martoloyo, Adipati Balitar, dan Tumenggung Balitar Tumapel beserta keturunannya.

Masjid-Nurhidayatulloh-2.jpg

Setiap bulan Ramadan pengunjung masjid meningkat dibanding hari biasa. "Selain sholat berjamaah dan pengunjung bisa beristirahat sembari menikmati suasana di masjid ini," ujar Wardoyo salah satu pengelola Masjid Kuncen.

Menurut Wardoyo, setiap hari pengunjung masjid bisa mengikuti buka puasa bersama. Sedangkan setiap Kamis malam, masjid juga ramai dikunjungi warga yang ingin  ziarah makam. "Karena di zona hijau, aktivitas peribadatan di sini terbilang masih ramai," ungkap Wardoyo. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES