Berburu Stroberi Hutan di Desa Sumberarum Banyuwangi

TIMESINDONESIA, BANYUWANGI – Bagaikan miniatur surga yang ada di bumi, Kabupaten paling timur pulau jawa ini selalu menyuguhkan kekayaan alam yang tiada habisnya. Salah satunya adalah tanaman arbei atau biasa disebut dengan stroberi hutan yang kini menjadi primadona masyarakat Desa Sumberarum, Kecamatan Songgon, Kabupaten Banyuwangi.
Tanaman yang tumbuh liar di hutan ini dapat ditemukan di bawah rerimbunan pohon cengkeh, maupun pohon-pohon rindang lainnya.
Advertisement
Tak hanya dijumpai di Desa Sumberarum, tanaman dengan tinggi pohon hingga 2 meter ini juga bisa ditemui di beberapa Selingkar destinasi wisata yang ada di kecamatan Songgon, Banyuwangi.
Buah ini memiliki ciri-ciri, buah matang merah menyala dan memiliki ukuran sebesar telur puyuh mirip stroberi mini. Tak sulit untuk menemukan arbei di balik hijaunya semak-semak belukar. Jika anda beruntung, dalam sekali berburu dapat membawa pulang lebih dari 1 kilogram buah arbei.
Si tertuduh strawberry ini memiliki nama asli Rubus fraxinifolius Poir. Dengan duri kecil di bagian batang pohonnya dan memiliki Bunga berwarna putih bersih.
Salah satu masyarakat setempat, Yusuf Sugiono (47) mengaku sering berburu buah yang memiliki rasa manis asam tersebut. Terkadang dirinya bisa membawa lebih dari satu kantong kresek sedang dengan berat berkisar antara 2-3 kilogram.
"Kalau cari buah arbei tak tentu dapatnya berapa banyak. Karena memang buahnya enteng mungkin bisa sampai 3 kilo kalau beruntung," kata Yusuf, Sabtu (5/6/2021).
Dirinya juga mengaku jika aktifitas mencari buah arbei hanya dilakukan ketika senggang saja. Karena memang hasil perburuan hanya untuk konsumsi pribadi.
"kalau sempat atau waktu di hutan dan kebun saja kita mampir ke lokasi yang biasanya ada tanaman arbeinya," ungkapnya.
Selain itu, warga sekitar lainnya, Ahmad Bahtiar (23) yang juga hobi mencari buah arbei menjelaskan tentang cara sterilisasi sebelum dikonsumsi.
"Buah ini tidak beracun, tapi karena di alam liar dan apalagi di hutan, jadi kalau bisa di cuci bersih dulu agar kumannya mati," ujar Bahtiar.
Selain dikonsumsi secara langsung. Buah arbei juga bisa diolah menjadi beberapa jenis makanan yang dapat menggoyang lidah anda.
"Rasanya stroberi hutan yang unik, cocok juga sebagai rujak buah. Atau sebagai selai arbei dan disajikan untuk pelengkap makan roti," cetus Bahtiar warga Desa Sumberbulu, Kecamatan Songgon, Kabupaten Banyuwangi tersebut.(*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Imadudin Muhammad |
Publisher | : Ahmad Rizki Mubarok |