Peristiwa Daerah

Grahadi Berduka, Kasubag Dokumentasi Pemprov Jatim Meninggal Akibat Covid-19

Selasa, 06 Juli 2021 - 16:41 | 49.37k
Alm Rochmad Nuryanto, Kasubag Dokumentasi Pimpinan Provinsi Jawa Timur. (FOTO: Dok.Humas Pemprov Jatim)
Alm Rochmad Nuryanto, Kasubag Dokumentasi Pimpinan Provinsi Jawa Timur. (FOTO: Dok.Humas Pemprov Jatim)

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Keluarga besar Grahadi berduka. Rochmad Nuryanto, Kasubag Dokumentasi Pimpinan Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) meninggal dunia pada Selasa (6/7/2021) sekitar pukul 13.50 WIB setelah berjuang melawan Covid-19 selama sepekan terakhir di RS Haji Surabaya. 

Almarhum meninggalkan banyak karya foto dokumentasi kegiatan Gubernur Khofifah sepanjang pengabdian. Ia juga dikenal ramah dan kerap membantu rekan saat bertugas di lapangan.

Ucapan duka cita mengalir deras dari seluruh pejabat terkait. Mereka memasang status WA-nya dengan foto dan ucapan bela sungkawa untuk almarhum Rochmad.

Antara lain status Kepala BPSDM Jatim Aries Agung Paewai, Kabiro Pimpinan Agung dan puluhan karyawan lain yang mengenal sosok almarhum. 

"Selamat jalan cak Rochmad. Kami semua sangat kehilangan sahabat yang baik dan supel," ungkap pria yang akrab disapa Antok tersebut.

Diketahui, Rochmad sempat kritis saat perawatan. Ia memerlukan plasma konvalesen. Salah satu yang turut berupaya mencarikan pendonor adalah Rahardian J Sukarno, wartawan Berita Jatim. Ia berhasil mendapatkan pendonor.

Namun, Tuhan berkehendak lain dan memanggil Kasubag Dokumentasi Pimpinan Pemprov Jatim itu. Selamat jalan Pak Rochmad. Insya Allah husnul khotimah. (*) 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES