Peristiwa Daerah

Tingkatkan Imunitas Melalui Pemenuhan Gizi JAPFA Bantu Telur dan Daging Ayam

Rabu, 04 Agustus 2021 - 15:25 | 43.04k
Penyerahan secara simbolis bantuan daging dan telur ayam (Foto: Humas JAPFA)
Penyerahan secara simbolis bantuan daging dan telur ayam (Foto: Humas JAPFA)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, GROBOGAN – Mendukung program pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19. Terutama pada periode PPKM. JAPFA, memberikan bantuan daging ayam dan telur. Kepada masyarakat dan tenaga kesehatan di Jawa Tengah dan Jawa Timur. 

Bantuan sebanyak 5.000 paket. Meliputi 2.500 Kg daging ayam dan 40.000 telur ayam. Akan didistribusikan secara bertahap di wilayah Jawa Tengah dan Jawa Timur. Mulai dari Grobogan, Pemalang, Yogyakarta, Solo, Sragen, Magelang dan Sidoarjo.

Advertisement

Head of Poultry Processing PT Ciomas Adisatwa Tommy Kuntjoro mengatakan bantuan makanan berprotein hewani ini. Dapat meningkatkan imunitas tubuh melalui pemenuhan gizi. Sehingga dapat  memutus rantai penyebaran Covid-19.

Bekerjasama dengan pemerintah daerah  setempat. Bantuan akan diberikan kepada masyarakat yang akan menerima vaksinasi, pasien Covid-19 yang sedang isoman, serta para tenaga kesehatan. Karena asupan makanan bergizi tinggi diperlukan untuk menjaga daya tahan tubuh.

"Protein merupakan komponen penting bagi setiap sel dalam tubuh. Asupan protein yang cukup dapat membentuk antibodi untuk membantu mencegah serangan penyakit dan infeksi pada tubuh," kataTommy disela - sela penyerahan bantuan kepada Kepala Dinas Peternakan Kabupaten Grobogan Jawa Tengah Rabu (4/8/2021).

Sejak tahun 2020, JAPFA berkontirbusi menangani pandemi Covid-19. Bekerjasama  dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Kementerian Pertahanan RI dan KODIM dalam menyediakan bahan makanan protein hewani yang berkualitas bagi tim medis yang berjuang di garis terdepan. 

Direktur Corporate Affairs JAPFA Rachmat Indrajaya menyampaikan, sebagai perusahaan agribisnis penyedia protein hewani yang berkualitas. JAPFA terpanggil untuk membantu menangani pandemi Covid-19. 

Melalui anak usahanya PT Ciomas Adisatwa telah memberikan bantuan berupa telur dan daging ayam. PT Suri Tani Pemuka berupa ikan dan tempura udang. PT Intan Kenkomayo Indonesia berupa liquid egg. PT So Good Food berupa produk olahan ayam dan susu cair.

Kegiatan ini merupakan kontribusi nyata JAPFA bagi bangsa di tengah situasi sulit saat ini. "Kami terus memantau perkembangan pandemi dan melakukan aksi untuk membantu pemerintah," tegas Rachmat Indrajaya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES