Peristiwa Daerah

PT Transjakarta Kembali Operasikan Rute Epicentum - Kota Kasablanka

Kamis, 18 November 2021 - 18:03 | 63.75k
Transjakarta mengoperasikan kembali rute Epicentum - Kota Kasablanka (6Q). (FOTO: dok Transjakarta)
Transjakarta mengoperasikan kembali rute Epicentum - Kota Kasablanka (6Q). (FOTO: dok Transjakarta)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTAPT Transjakarta mengoperasikan kembali rute Epicentum - Kota Kasablanka (6Q). Tetapi, layanan dilakukan modifikasi rute menjadi Dukuh Atas-Kasablanka via Epicentrum Raya (6Q).

Angelina Betris selaku Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transjakarta menyampaikan, selain merupakan salah satu penyesuaian yang dilakukan oleh perusahaan, seiring dengan ditetapkannya Penerapan PPKM di DKI Jakarta menjadi level 1 oleh Pemprov DKI Jakarta, reaktivasi ini sekaligus sebagai bentuk konsistensi Transjakarta dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan jangkauan yang semakin luas lagi.

Advertisement

"Rute ini sebelumnya sempat kami hentikan sementara guna menekan penyebaran virus Covid-19 di sektor transportasi publik, khususnya Transjakarta. Namun, mulai hari ini, rute tersebut beroperasi dan melayani masyarakat dengan modifikasi rute untuk bisa menjangkau masyarakat lebih luas lagi," ujarnya dikutip dari situs resmi Transjakarta Kamis (18/11/2021)

Ia menjelaskan, untuk rute ini Transjakarta menyiapkan sebanyak 5 unit armada medium yang akan melayani pelanggan setiap hari mulai pukul 05.00-22.00 wib. Untuk menikmati layanan ini, pelanggan diwajibkan untuk melakukan tap in dan tap out pada alat Tap on Bus yang tersedia dengan tarif Rp. 3.500 sekali jalan.

"Dengan dilakukannya modifikasi ini, total layanan Dukuh Atas – Kasablanka via Epicentrum Raya (6Q) akan melayani sebanyak 29 titik pemberhentian pulang pergi," ujarnya.

Berikut titik pemberhentian layanan Dukuh Atas - Kasablanka via Epicentrum Raya PP:

  1. Kota Kasablanka
  2. Palbatu
  3. SDN Menteng Dalem
  4. SMU 79
  5. Bapedalda 1
  6. Bapedalda 2
  7. Epiwalk Epicentrum
  8. Sebrang The Wave
  9. Sebrang Kuningan Place
  10. Sebrang Multivision Tower
  11. Puri Imperium
  12. Simpang Kawi Raya
  13. Sebrang puskesmas setiabudi
  14. Halimun 1
  15. PD Pal Jaya
  16. Halte Dukuh Atas
  17. Bus Stop Tosari/UOB
  18. Taman Kudus
  19. Puskesmas Setiabudi
  20. Simpang Kawi Raya 2
  21. Kuningan Madya Dalam
  22. Multivision Tower
  23. Kuningan utama
  24. The Wave
  25. TMN Rasuna Tower 17
  26. TMN Rasuna Tower 10
  27. Puri Kasablanka
  28. SDN Menteng Dalam 1
  29. Kota Kasablanka.

Angelina menjelaskan, untuk rute ini Transjakarta menyiapkan sebanyak 5 unit armada medium yang akan melayani pelanggan setiap hari mulai pukul 05.00-22.00 wib. Untuk menikmati layanan ini, pelanggan diwajibkan untuk melakukan tap in dan tap out pada alat Tap on Bus yang tersedia dengan tarif Rp. 3.500 sekali jalan.

"Dengan dilakukannya modifikasi ini, total layanan Dukuh Atas – Kasablanka via Epicentrum Raya (6Q) akan melayani sebanyak 29 titik pemberhentian pulang pergi," ujar Kepala Divisi Sekretaris Korporasi dan Humas PT Transjakarta. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES