DPD NasDem Kabupaten Malang Kirim 1 Ton Beras bagi Korban Erupsi Gunung Semeru

TIMESINDONESIA, MALANG – Penanganan dampak bencana erupsi Gunung Semeru di Lumajang juga dilakukan DPD NasDem Kabupaten Malang dengan menyalurkan bantuan sembako bagi para korban, Senin (6/12/2021).
Bantuan yang diberikan berupa 1000 kilogram beras, 360 dus mie instan serta air mineral dan 700an masker. Seluruh bantuan tersebut sudah diberangkatkan ke lokasi bencana.
Advertisement
Bendahara DPD NasDem Kabupaten Malang, Amarta Faza mengatakan, bantuan berasal dari Fraksi NasDem DPRD Kabupaten Malang, Anggota serta pengurus partai dan legislator NasDem, H Kresna Dewanata Phrosakh.
"Dampak erupsi Semeru meliputi wilayah area Kabupaten Malang dan Lumajang. Terkait siapa yang dibantu, tentu kami tidak melihat batasan wilayah. Siapapun penyintas, berhak mendapat bantuan," ujar Faza kepada TIMES Indonesia.
Lebih lanjut dia mengatakan, bantuan tersebut dikirimkan langsung ke lokasi bencana Gunung Semeru Meletus oleh para pengurus serta anggota partai NasDem Kabupaten Malang.
DPD NasDem Kabupaten Malang ketika memberangkatkan bantuan ke lokasi terdampak Gunung Semeru Meletus. (Foto: NasDem Kabupaten Malang for TIMES Indonesia).
"Rombongan Kami hari ini terdiri Pengurus DPD, Fraksi NasDem DPRD, hingga pengurus DPC dan Pengurus ranting Partai NasDem di wilayah terdampak erupsi Semeru," kata Ketua Fraksi NasDem Kabupaten Malang tersebut.
Menurutnya, aksi kemanusiaan tersebut wajib dilakukan. Terlebih hal ini mendesak dilakukan, selain itu atas instruksi dari DPP NasDem. Terutama terkait penanganan becana alam.
"Kami berusaha menjalankan pesan Ketua Umum Bapak H.Surya Paloh bahwa kader-kader NasDem harus turun tangan dan hadir saat terdapat situasi bencana. Hari ini Kami bahu-membahu untuk melaksanakan amanah tersebut," kata pria ramah tersebut.
Dia berharap melalui bantuan yang dikirimkan oleh NasDem Kabupaten Malang tersebut dapat sedikit meringankan beban dari para korban erupsi Gunung Semeru tersebut. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Sholihin Nur |