Bareng TNI, UAJY Tebar Ribuan Benih Ikan di Embung Canggal Kulon Progo

TIMESINDONESIA, YOGYAKARTA – Kepedulian Universitas Atma Jaya Yogyakarta atau UAJY menjaga alam tak diragukan lagi. Bersama anggota TNI Koramil Samigaluh, Lembaga Penelitian dan Pengabdian UAJY menebar benih ikan di Embung Canggal, Kelurahan Sidoharjo, Kapanewon Samigaluh, Kabupaten Kulon Progo, Yogyakarta.
“Kami menebar benih ikan untuk mengoptimalkan fungsi air di alam sekaligus melakukan budidaya ikan tawar,” kata Wakil Ketua LPPM UAJY, Dr A Wibowo Nugroho Jati kepada TIMES Indonesia, Selasa (15/2/2022).
Advertisement
Dalam kegiatan ini benih ikan nila yang ditebar sebanyak 3.000 ekor, benih ikan greskap sebanyak 2500 ekor dan benih ikan bawal sebanyak 2000 ekor.
Ia berharap, Embung Canggal dapat menarik wisatawan. Sebab, embung yang yang berada di perbukitan ini memiliki panorama alam yang indah. Sehingga, menjadi daya tarik untuk dikunjungi.
“Keberadaan Embung Canggal melengkapi daya tarik Kelurahan Sidoharjo karena sebelumnya sudah terdapat curug yang tidak jauh dari Embung Canggal. Semoga embung ini dapat meningkatkan potensi ekonomi warga setempat,” jelas Wibowo.
Anggota TNI Koramil Samigaluh, Supardi menyampaikan terima kasih kepada UAJY yang telah menindaklanjuti diskusinya sehingga kemudian menebar benih ikan.
“Kami sebagai warga sangat senang menerima benih-benih ikan yang ditebarkan di Embung Canggal,” kata Supardi.
Lurah Kelurahan Sidoharjo, Umari juga menyampaikan terima kasih terhadap semua pihak yang memberikan perhatian lebih kepada Embung Canggal termasuk UAJY. Umari berharap agar benih-benih ikan tersebut dalam meningkatkan daya tarik Embung Canggal sebagai salah satu destinasi wisata di Kulon Progo. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Sholihin Nur |