Kiai Djamal Wafat, Dimakamkan di Pemakaman keluarga Tambakberas Usai Dhuhur

TIMESINDONESIA, JOMBANG – Innalillahi wa innailaihi rojiuun, kabar duka telah menyelimuti keluarga besar Nahdlatul Ulama (NU). Salah satu tokoh kiai rujukan di Jombang KH. Moch. Djamaluddin Ahmad atau Kiai Djamal telah wafat, Kamis (24/2/2022).
Kepergiaan Kiai yang akrab disapa Abah Djamal itu dibernarkan oleh putra beliau KH. Muhammad Idris Djamaluddin atau Gus Indris. "Sampun kapundut (telah wafat) Abah KH Djamaluddin Ahmad dini hari tadi," tutur Gus Idris, Kamis (24/2/2022).
Advertisement
Wafatnya Abah Djamal yang merupakan Pengasuh Bumi Damai Al-Muhibbin Pondok Pesantren (Ponpes) Bahrul Ulum Tambakberas Jombang Jawa Timur karena menderita sakit.
Kepergian beliau tentunya menyisakan duka mendalam bagi keluarga dan jamaahnya. Pasalnya Kiai kelahiran Nganjuk, 31 Desember 1943 itu merupakan seorang mursyid dan memiliki kajian rutin Kitab Al-Hikam yang mempunyai jamaah yang banyak bahkan sampai luar daerah.
Gus Idris selaku putra Abah Djamal juga memohon doa agar kepergian beliau dapat diterima disisi Allah SWT. "Mohon doanya, semoga amal ibada beliau diterima Allah SWT," harap Gus Idris.
Pemakaman Kiai Djamal akan dilakukan nanti setelah shalat dhuhur di Pemakaman komplek keluarga Tambakberas Jombang. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |