Peristiwa Daerah

Salah Seorang Komisioner Terkonfirmasi Covid-19, KPU Bondowoso Lockdown

Kamis, 24 Februari 2022 - 15:47 | 53.30k
Ilustrasi Covid-19.
Ilustrasi Covid-19.
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BONDOWOSO – Salah seorang komisioner Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bondowoso (KPU Bondowoso) Jawa Timur, dikabarkan terkonfirmasi Covid-19.

Komisioner KPU Bondowoso, Ali Mushoffa mengatakan, masyarakat yang membutuhkan pelayanan di KPU Bondowoso, untuk sementara tidak dapat dilayani secara langsung.

Advertisement

Menurut dia, jika ada warga yang butuh pelayanan, untuk sementara tidak bisa melayani secara tatap muka. "Ini untuk demi kebaikan bersama. Tetapi tetap kita layani secara online," kata Ali saat dikonfirmasi, Kamis (24/2/2022).

"Adapun keputusan lockdown mulai sejak Rabu 23 Februari 2022 kemarin," imbuh dia saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon.

Kantor KPU Bondowoso di Jalan Mastrip nomor 3 Desa Kembang Kecamatan Bondowoso untuk sementara lockdown selama sepekan. 

Sementara kata dia, semua pegawai KPU Kabupaten Bondowoso Work From Home (WFH) 100 persen. "Keputusan diambil untuk mengurangi risiko penularan kepada karyawan dan komisioner yang lain," ungkap dia.

Selain memutuskan untuk lockdown, Jumat 25 Februari 2022 besok, akan dilakukan swab kepada seluruh komisioner dan karyawan KPU Bondowoso.

"Ini bagian dari tracing untuk memastikan apakah ada karyawan dan komisioner lain yang terkonfirmasi," tambah Ali.

Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Jawa Timur, Kabupaten Bondowoso masuk zona risiko sedang atau oranye. Selain komisioner KPU Bondowoso, lebih dari 20 karyawan Dinkes setempat juga terpapar Covid-19.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES