Bangun Apartemen Hotel Pertama di Kabupaten Malang, Samaview Gandeng PT WIKA Gedung

TIMESINDONESIA, MALANG – Apartemen Hotel pertama di Kabupaten Malang segera dibangun. Tepatnya berada di Jalan Wonokoyo, Desa Tawangargo, Kabupaten Malang. Apartemen Hotel tersebut bernama Samaview Residence.
Pembangunan Apartemen Hotel tersebut dilakukan PT Indo Jaya Property (Samawaview) dengan PT Wijaya Karya Bangunan Gedung atau PT WIKA Gedung. Kedua perusahaan ini menjalani penandatanganan MoU, Rabu, (23/3/2021).
Advertisement
Dalam penandatanganan kerjasama ini dihadiri Direktur Operasi II PT WIKA Gedung, M Yusuf, CEO PT Indo Jaya Property, Grace Tagore dan Direktur Marketing Samaview, M Liman.
Suasana pemandangan di lokasi Samaview. Apartemen Hotel Pertama di Kabupaten Malang, Samaview (FOTO: Binar Gumilang/TIMES Indonesia)
Hadir pula dalam kesempatan itu, para konsumen setia Samaview salah satunya adalah Pengusaha dari Malang, Yusron Virmanza. Kemudian ada pula pemilik fasilitas kesehatan atau klinik medis di Tulungagung.
CEO PT Indo Jaya Property, Grace Tagore menjelaskan mengenai spesifikasi Samaview. "Apartemennya ada 400 unit, untuk hotelnya 200an," ujar Grace kepada TIMES Indonesia.
Lebih lanjut dia mengatakan, perkembangan hotel di Malang raya termasuk Kabupaten Malang terus berkembang. Hal itu juga terlihat meski masa Pandemi Covid-19 masih berlangsung, hotel tetap berkembang.
"Hotel di Malang, Pandemi tidak Pandemi penuh terus. Rencananya hotelnya bintang empat. Luas lahannya 1,7 hektare dan pemandangannya sangat bagus," ungkapnya.
Sementara itu, Direktur Marketing Samaview, M Liman menjelaskan mengenai spesifikasi Samaview. "Ada kolam renang sendiri untuk residence menghadap langsung ke Batu, gym dan resto," ucapnya di tempat yang sama.
Masih kata Liman, harga jual satu unit apartemen sebesar Rp 997 juta. "Yang utama, kita gandeng satu komplek dengan hotel di dalam satu kawasan," sebutnya.
Pembangunan Apartemen Hotel Samaview ini mendapat dukungan dari Pengusaha Malang, Yusron Virmanza. "Tentunya ini bagus ya, apalagi lokasinya sangat bagus didukung pemandangan yang indah," ungkapnya.
Selanjutnya dia berharap keberadaan Apartemen Hotel Pertama di Kabupaten Malang, Samaview ini dapat menggairahkan perekonomian masyarakat dengan dibukanya lapangan pekerjaan baru. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Ronny Wicaksono |
Publisher | : Sofyan Saqi Futaki |