Peristiwa Daerah

Peletakan Batu Pertama Mall, Bupati: Morotai Segera Miliki Pusat Ekonomi Modern

Jumat, 25 Maret 2022 - 07:00 | 66.91k
Bupati Pulau Morotai Benny Laos saat beri sambutan acara peletakan batu pertama Morotai Mall. (Foto: Abdul H Husain/TIMES Indonesia).
Bupati Pulau Morotai Benny Laos saat beri sambutan acara peletakan batu pertama Morotai Mall. (Foto: Abdul H Husain/TIMES Indonesia).
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MOROTAIBupati Pulau Morotai Benny Laos melakukan peletakan batu pertama pembangun pusat perbelanjaan modern di kawasan Central Business District (CBD), Kecamatan Morotai Selatan, Kamis (24/3/2022) sore.

"Menyambut Morotai sebagai Kawasan Strategi Pariwisata Nasional (KSPN), maka dipandang perlu ada pusat ekonomi yang modern yakni pembangunan Morotai Mall yang menjadi bagian dari kawasan pusat ekonomi terpadu," ungkapnya.

Advertisement

Bupati mengatakan, Morotai terus berbenah menuju pariwisata berstandar internasional dan menyambut kedepan sebagai pintu Emberkasi Haji maka, diperlukan pusat ekonomi moderen sebagai infrastruktur pendukung.

Pusat ekonomi moderen yang dibangun diatas lahan kurang lebih 3 hektar itu, akan dibangun dalam 3 tahapan dan pemanfaatannya bakal diperuntukkan bagi pelaku usaha di Morotai dan beberapa tenant atau penjual besar bermerk seperti sepatu bata dan lainnya.

"Untuk menempati Morotai Mall, maka para pedagang yang berminat segera mendaftar dari sekarang di Dinas Perindagkop dan UKM jangan menunggu bangunannya jadi, akan tidak kebagian," katanya.

Batu-Pertama-Mall-2.jpg

Pengusaha sukses Maluku Utara ini, kemudian berbagi ilmu dengan para pedagang yang menghadiri undangan tanda dimulainya pembangunan Morotai Mal, juga meminta paradigma dagang orang Morotai harus dirubah.

"Ayo berinovasi dalam berdagang, agar bisa cepat berkembang. Berdagang itu jangan utamakan keuntungan besar, utamakan sedikit untung tapi penjualannya besar. Selain itu, jangan seenaknya memainkan harga jual," paparnya.

Bagaimana cara agar dagangan bisa terjual banyak, tegas Bupati, harus jaga pelayanannya, kebersihannya, kualitasnya, konsisten harganya dan jangan berbohong maka pelanggan akan banyak.

"Selain itu, dengan hadirnya Morotai Mall telah membuka lapangan kerja baru dan meningkatkan jumlah wirausaha di Pulau Morotai. Sehingga dari sisi peradaban Morotai sudah dapat bersaing dengan kota kota lain," ujarnya.

Acara seremoni itu diawali dengan doa dan diahiri dengan peletakan batu pertama oleh Forkopimda, para pimpinan OPD, utusan pedagang, perwakilan pers dan ditutup oleh Ketua TP PKK Sherly Tjoanda dan Bupati Pulau Morotai Benny Laos pertanda pembangunan Morotai Mall mulai dikerjakan.(*).

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES