Peristiwa Daerah

Kebakaran Hebat di Tobelo Halmahera Utara, Tiga Orang Meninggal Dunia

Jumat, 03 Juni 2022 - 15:39 | 89.41k
Kebakaran puluhan toko di pasar Desa Rawajaya Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara, Jum'at, 3 Juni 2022. (Foto: Rahman For TIMES Indonesia).
Kebakaran puluhan toko di pasar Desa Rawajaya Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara, Jum'at, 3 Juni 2022. (Foto: Rahman For TIMES Indonesia).
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, HALMAHERA UTARAKebakaran hebat melanda Pasar Rawajaya di Desa Rawajaya, Kecamatan Tobelo, Kabupaten Halmahera Utara (Halut), Jumat (03/06/2022) sekitar pukul 12.30 WIT. Sedikitnya 12 toko, indekos dan sejmlah mobil serta motor ikut terbakar.

Karena angin kencang, kebakaran hebat di toko perabotan rumah tangga itu merembet cepat ke belakang toko dan ikut membakar indekos dan menelan tiga orang korban jiwa meninggal dunia.

Advertisement

Sumber api diketahui bermula dari toko penjual perabotan alat rumah tangga, kemudian membesar dan merembet puluhan toko lain di sekitarnya bersama beberapa unit mobil dan Becak Motor (Bentor) yang parkir.

Ke tiga orang yang dinyatakan meninggal itu merupakan keluarga yang terdiri dari dua orang anak dan seorang ibu yang tinggal di rumah kos. Jasad korban telah dievakuasi ke rumah sakit umum daerah (RSUD) Tobelo.

Kebakaran-di-Morotai-a.jpg

Sementara penyebab kebakaran sendiri belum diketahui pasti. Petugas pemadam kebakaran (Damkar) Pemkab Halut telah turun ke tempat kejadian perkara untuk melakukan upaya pemadaman api. Namun, sayangnya bangunan dan tiga orang korban tak dapat diselamatkan.

"Korban jiwa meninggal 3 orang, terdiri dari 2 laki-laki dan satu perempuan, dan kebakaran terjadi saat waktu masuk shalat jumat," kata, Roby salah satu warga yang ikut membantu memadamkan api.

Ia mengatakan api telah berhasil dipadamkan oleh petugas Pemadaman Kebakaran (Damkar) dibantu oleh puluhan masyarakat dengan peralatan dan air seadanya.

"Kebakaran tadi diperkirakan hampir satu jam, baru apinya bisa dipadamkan karena saat kejadian angin bertiup cukup kencang sehingga api sangat cepat merembet membakar toko lainnya," ungkapnya.(*).

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES