Peristiwa Daerah

Rusak Parah, Jalan Panyawungan Cileunyi di Kabupaten Bandung Segera Diperbaiki

Rabu, 27 Juli 2022 - 13:09 | 140.51k
Jalan Panyawungan di Desa Cileunyiwetan, Kec Cileunyi, Kabupaten Bandung kondisinya rusak parah. (FOTO: Iwa/TIMES Indonesia)
Jalan Panyawungan di Desa Cileunyiwetan, Kec Cileunyi, Kabupaten Bandung kondisinya rusak parah. (FOTO: Iwa/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANDUNG – Perbaikan Jalan Panyawungan di Desa Cileunyiwetan, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung yang rusak parah dan merupakan jalan kabupaten, rencananya akan diperbaiki Agustus mendatang.

"Untuk perbaikan Jalan Panyawungan, anggarannya sudah ada dalam APBD murni tahun 2022. Alhamdulillah, baru proses field engineering (FE) pada Kamis minggu kemarin dan insya Allah kemungkinan realisasinya pada bulan Agustus mendatang," kata Kabid Jalan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kabupaten Bandung, Eri Hernawan kepada wartawan, Senin (25/7/2022).

Advertisement

Didampingi Kepala UPTD Cileunyi Indra, Eri mengatakan, RAB yang membuat konsultan dan Korwil Bidang Jalan. Jika melihat perhitungan, Jalan Panyawungan yang akan diperbaiki panjang kurang lebih panjang 50 meter dengan lebar jalan 8 meter.

Diberitakan sebelumnya, kerusakan Jalan Panyawungan, Desa Cileunyiwetan, Kecamatan Cileunyi, Kabupaten Bandung ternyata hingga saat ini belum tersentuh perbaikan dan dibiarkan rusak.

Kerusakan jalan, tepatnya dekat pinggir jalan Bandung-Garut di belokan menuju jalan Panyawungan membuat miris pengguna jalan , sebab dekat sekali dengan tol Purbaleunyi dan Tol Cisumdawu yang mewah.

Di jalan berstatus kabupaten ini juga banyak pabrik dan kantor pemerintahan di antaranya Polsek Cileunyi dan Kantor Pusat Penelitian dan Pengembangan Permukiman Kementerian PUPR. Kerusakan terlihat parah, lubangnya kian dan melebar sehingga sangat sulit dilalui kendaraan baik mobil dan motor.

Salah seorang warga Bumi Abdi Negara yang hampir tiap hari melewati jalan ini dengan mobilnya mengatakan, jalan ini tergolong ramai dilalui dan padat terutama pada jam-jam sibuk serta kerap dilalui kendaraan berat. 

"Saya selaku pengguna jalan ini berharap Jalan Panyawungan segera diperbaiki. Selain mengundang kecelakaan, merusak pemandangan apalagi berada di sekitar Tol Purbaleunyi dan Tol Cisumdawu yang megah," harapnya.

Kades Cileunyiwetan Hari Haryono menyebutkan jika Jalan Panyawungan yang masuk ke wilayah Desa Cileunyiwetan statusnya sudah jalan kabupaten. Sehingga kata Hari, perbaikan jalan tersebut kewenangannya ada di dinas terkait Kabupaten Bandung. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES