Peristiwa Daerah

Festival We Love Cities Temani Warga Kota Probolinggo di Pergantian Tahun

Minggu, 01 Januari 2023 - 09:16 | 173.30k
Festival We Love Cities Kota Probolinggo menampilkan aneka seni budaya dari seluruh Kecamatan,  salah satunya Kobuda yang di kemas dalam busana karnival. (Foto: Taufik Hidayat/TIMES Indonesia
Festival We Love Cities Kota Probolinggo menampilkan aneka seni budaya dari seluruh Kecamatan, salah satunya Kobuda yang di kemas dalam busana karnival. (Foto: Taufik Hidayat/TIMES Indonesia
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Warga Kota Probolinggo, Jawa Timur, menghabiskan malam pergantian tahun dengan menyaksikan Festival We Love Cities di alun-alun kota setempat.

Mereka memenuhi Alun-Alun Kota Probolinggo, menyaksikan pagelaran seni budaya dalam festival, yang digelar Pemkot Probolinggo. 

Advertisement

Pagelaran seni budaya yang dikemas layaknya pesta rakyat tersebut, diprakarsai oleh seluruh camat di kota yang berjuluk kota mangga ini. 

Tampilan seni budaya dari lima kecamatan, menghibur masyarakat. Saking antusiasnya warga, Alu-Alun Kota Probolinggo ini dijubeli ribuan warga. 

Festival-We-Love-Cities-Kota-Probolinggo-2.jpgTari Marlena  ditampilkan secara masal persembahan Kecamatan Mayangan. (Foto: Taufik Hidayat/TIMES indonesia)

Selain menyajikan tampilan seni budaya, Festival We Love Cities ini juga menyajikan pameran Usaha Mikro Kecil Menengah atau UMKM, yang diprakarsai oleh Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan. Ada puluhan stand UMKM yang berjejer di sisi barat dan timur didalam area alun-alun. 

Acara Festival We love Cities, digeber atas keberhasilan Kota Probolinggo menjadi pemenang umum atau global winner. 

Festival diawali dengan tampilan Musik Duk-Duk Doul dan Tarian Marlena, yang ditampilkan secara masal, persembahan Kecamatan Mayangan. 

Dilanjutkan dengan tampilan dari Kecamatan Kademangan yang mempersembahkan Tari Paijo dan Bujang Ganong Wuyung. 

Selanjutnya ada tampilan apik dari Kecamatan Kanigaran, yang menampilkan Tari Ogoh-Ogoh Hanoman Kobong, Tarian Papua, dan Musik Duk-Duk Cokro Budoyo. 

Tampilan selanjutnya yang tak kalah menarik adalah tampilan fashion kobuda persembahan Kecamatan Kedopok. 

Puluhan busana kobuda yang dikemas dalam busana karnival karya pemuda setempat, Jordan, tampil apik menghibur warga. 

Camat Kedopok Kota Probolinggo, Imam Cahyadi menyampaikan bahwa Festival We Love Cities ini merupakan hadiah bagi masyarakat. Ini merupakan inisiatif dari komunitas pemuda kreatif Kota Probolinggo, yang didampingi dan difasilitasi oleh seluruh Camat dan OPD di lingkungan Pemkot Probolinggo.

“Acara ini digelar sebagai hadiah bagi masyarakat atas kebersamaannya dalam menyukseskan We Love Cities, dan menjadikan Kota Probolinggo sebagai global winner di ajang tersebut,” jelas Imam Cahyadi. 

Festival-We-Love-Cities-Kota-Probolinggo-3.jpgWali Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin turut hadir dan membaur bersama masyarakat dalam Festival We Love Cities.

Sementara itu tepat pukul 21.10 WIB, Wali Kota Probolinggo hadir di tengah-tengah warganya. Kedatangan Wali Kota Probolinggo diiringi tampilan barongsai dan liang-liong.

Orang nomor satu di Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin dalam sambutannya menyampaikan rasa syukurnya, karena Kota Probolinggo berhasil menjadi Global Winner dalam ajang We Love Cities. 

“Alhamdulillah, Kota kecil ini, Kota yang ada karena warganya telah berhasil menjadi global winner dalam ajang We Love Cities. Prestasi ini merupakan prestasi bersama,” ujar Habib Hadi. 

Kedepannya, diharapkan masyarakat konsisten untuk menjaga lingkungan, khususnya di Kota Probolinggo. 

Dalam kesempatan itu Habib hadi juga menyampaikan mengawali tahun 2023 tepatnya di bulan Januari, akan ada beberapa kegiatan di Alun-alun Kota Probolinggo dan juga refleksi 4 tahun kepemimpinannya. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Muhammad Iqbal
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES