Peristiwa Daerah

Talud Longsor, 1 Pekerja Proyek di Sleman Meninggal, 1 Hilang

Senin, 02 Januari 2023 - 21:41 | 92.13k
Suasana talud perumahaan Sumber Baru Land di Desa Wedomartani, Kecamatan Ngemplak, Sleman, DIY yang mengalami longsor. (FOTO: Basarnas DIY)
Suasana talud perumahaan Sumber Baru Land di Desa Wedomartani, Kecamatan Ngemplak, Sleman, DIY yang mengalami longsor. (FOTO: Basarnas DIY)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, SLEMAN –  Pembangunan talud perumahan di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mengalami longsor, Senin (2/1/2023) sore. Akibatnya, empat pekerja proyek tertimbun longsoran tanah. Satu orang dilaporkan meninggal dan satu lainnya masih dalam pencarian.

Humas Basarnas DIY, Pipit Eriyanto menjelaskan, peristiwa ini dilaporkan terjadi pukul 15.40 WIB. Laporan awal menyebutkan para pekerja tersebut adalah pekerja di proyek pembuatan talud untuk perumahaan Sumber Baru Land di Desa Wedomartani, Kecamatan Ngemplak, Sleman, DIY.

Advertisement

“Saat kejadian, sebanyak tujuh orang tengah mengerjakan pembuatan talud sedalam tujuh meter. Diduga tanah bagian atas labil karena merupakan tanah galian ditambah ada pasir dan batu bahan pondasi, sehingga terjadi longsor,” kata Pipit.

Tiga orang selamat dari talud longsor

Dari tujuh pekerja terkena longsoran, namun tiga orang berhasil menyelamatkan diri. Sedangkan empat lainnya tertimbun longsoran.

Korban yang tertimbun longsor yaitu Karsono, 50 tahun, Karju, 43 tahun, dan Dodi, 53 tahun. Semuanya berasal dari Kabupaten Gunungkidul. Sedangkan tiga orang pekerja berhasil dievakuasi dan satu pekerja lain yaitu Dodi dinyatakan meninggal dunia.

“Satu korban lagi yaitu Surya, 32 tahun, warga Klaten masih dinyatakan hilang dan hingga pukul 16.30 WIB masih dalam proses pencarian,” papar Pipit.

Setelah berhasil diselamatkan, dua pekerja longsoran langsung dibawa ke Rumah Sakit Hermina Maguwoharjo, Depok, Sleman untuk mendapatkan perawatan medis.

Hingga Senin petang, tim sar masih terus mencari pekerja yang dihilang karena tertimbun tanah longsor talud tersebut. Hingga berita ini dipublikasikan, TIMES Indonesia belum dapat mengkonfirmasi pengembang perumahaan Sumber Baru Land. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES