Peristiwa Daerah

Layanan IGD RSUD Chasan Boesorie Ternate Kembali Normal

Senin, 23 Januari 2023 - 14:40 | 117.67k
Aktivitas Ruang IGD RSUD Chasan Boesorie Ternate yang kembali normal setelah sempat terhenti selama dua hari akibat unjuk rasa tenaga kesehatan menuntut pembayaran TPP, Senin (23/1/2023). (Foto: Husen Hamid/TIMES Indonesia)
Aktivitas Ruang IGD RSUD Chasan Boesorie Ternate yang kembali normal setelah sempat terhenti selama dua hari akibat unjuk rasa tenaga kesehatan menuntut pembayaran TPP, Senin (23/1/2023). (Foto: Husen Hamid/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, TERNATE – Aktifitas pelayanan di ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD)  Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Chasan Boesorie Ternate kembali normal. 

Dari amatan wartawan TIMES Indonesia Senin (23/1/2023) pukul 09.00 WIT, aktivitas ruang IGD RSUD Chasan Boesorie sudah terlihat normal seperti biasa. Warga yang ingin berobat bisa langsung masuk lewat pintu depan IGD. 

Sebelumnya, selama dua hari ruang IGD diduduki oleh tenaga kesehatan (nakes) RSUD setempat yang mogok kerja karena menuntut pembayaran tambahan penghasilan pegawai (TPP) yang belum dibayarkan selama 15 bulan. 

Setelah mendapatkan jawaban dari Pemerintah Provinsi Maluku Utara soal pembayaran TPP, nakes yang terdiri dari perawat dan dokter akhirnya menghentikan aksi boikot IGD. 

Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba berharap agar nakes tidak lagi melakukan aksi boikot yang nanti berdampak pada pelayanan kesehatan masyarakat di RSUD. 

Sebagai aparatur sipil negara (ASN), kata Gubernur, para nakes memiliki aturan sendiri yang harusnya dipatuhi. 

“Yang dilakukan oleh Nakes itu melanggar aturan. Pertama melanggar UU terkait tempat demonstrasi, yang kedua merugikan masyarakat secara umum,” kata Abdul Gani, Senin (23/1/2023). 

Ia menegaskan jika aksi demonstrasi di ruang vital seperti RSUD kembali terjadi,  Pemprov akan mengambil langkah tegas terkait dengan kode etik pegawai negeri. 

Pemprov sendiri  meminta kepada nakes untuk kembali bekerja sesuai dengan tugasnya masing-masing.  Hal ini agar pelayanan yang optimal di RSUD Chasan Boesorie Ternate, kembali berjalan dengan baik. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Hendarmono Al Sidarto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES