Peristiwa Daerah

Ultah Megawati, PDIP Surabaya Buka Dapur Umum di 32 Titik 

Senin, 23 Januari 2023 - 17:03 | 69.06k
Kader PDI Perjuangan Kota Surabaya membagikan makanan kepada ibu hamil saat ulang tahun Megawati, Senin (23/1/2023). (Foto: Lely Yuana/TIMES Indonesia)
Kader PDI Perjuangan Kota Surabaya membagikan makanan kepada ibu hamil saat ulang tahun Megawati, Senin (23/1/2023). (Foto: Lely Yuana/TIMES Indonesia)

TIMESINDONESIA, SURABAYA – DPC PDIP Kota Surabaya merayakan ulang tahun Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan cara berbeda. 

Ketua DPC PDI Perjuangan Surabaya Adi Sutarwijono bersama kader membuka dapur umum di 32 titik. Dapur umum tersebut memproduksi makanan bagi balita stunting, ibu hamil berisiko tinggi, dan lansia, Senin (23/1/2023). 

Adi mengatakan sebagai wujud syukur atas bertambahnya usia Megawati, para kader PDI Perjuangan Surabaya memang menggelar berbagai aktivitas untuk membantu masyarakat. 

Diantaranya adalah membuka dapur umum di 32 titik untuk memasak makanan tambahan bergizi bagi balita stunting, ibu hamil berisiko tinggi, dan warga lanjut usia. Selain itu, ada penyuluhan gizi bagi ibu-ibu hamil.

"Keluarga besar PDI Perjuangan Kota Surabaya menyampaikan rasa penuh syukur atas bertambahnya usia Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri pada 23 Januari 2023," terang Adi Sutarwijono. 

Adi mengatakan, permasalahan balita stunting dan ibu hamil berisiko tinggi selalu menjadi perhatian Megawati. Karena terkait dengan masa depan generasi penerus bangsa. 

PDI-Perjuangan-Kota-Surabaya-2.jpg

"Ibu Megawati ingin generasi penerus bisa tumbuh sehat, dengan gizi memadai, sehingga bisa menjadi SDM unggul berdaya saing global,” papar Adi yang juga ketua DPRD Surabaya.

Adi memaparkan, 1.000 hari pertama kehidupan (HPK) sejak pembuahan hingga usia dua tahun menjadi fase paling krusial dalam membentuk perkembangan anak. 

"Sehingga PDI Perjuangan, sesuai arahan Ibu Megawati, terus membantu ibu hamil berisiko tinggi dan balita stunting,” ujarnya.

Ibu hamil berisiko tinggi yang dimaksud Adi adalah suatu kondisi kehamilan di mana ibu hamil maupun janin berada dalam resiko kematian ataupun kesakitan selama kehamilannya, persalinannya, maupun setelah kelahirannya. 

“Dengan asupan gizi yang baik, kita memperkecil risiko sehingga ibu hamil dan janinnya tetap sehat,” ujar Adi.

Adapun warga lansia, sambung Adi, terus mendapat perhatian agar kualitas hidupnya terjaga dalam kondisi usia yang sudah tidak produktif. “Tambahan makanan yang penuh gizi akan turut menjaga kualitas kesehatan warga lansia,” tutur Adi.

Adi mengatakan, 32 dapur umum itu terletak di 31 kecamatan dan 1 titik di kantor DPC PDI Perjuangan Surabaya. Proses memasak dilakukan secara bergotong royong oleh seluruh kader hingga tingkat RT dan RW. Makanan mengandung protein, vitamin, dan mineral diramu. Mulai dari daging, telur, hati ayam, dan sebagainya. Juga ada beragam buah-buahan segar.

Proses memasak dilakukan dengan guyub, di rumah-rumah warga. Suasana kompak tercipta antara kader PDI Perjuangan dan warga setempat. Sebelum proses memasak dilakukan, pengurus PDIP setempat telah melakukan pemetaan tentang jumlah ibu hamil berisiko tinggi, balita stunting, dan lansia.

“Acara masak bersama tersebut juga diisi dengan doa bersama untuk Ibu Megawati di hari ulang tahun beliau, teriring harapan agar beliau senantiasa sehat dan diberi kelancaran dalam membimbing kita semua untuk terus bekerja bagi masyarakat,” papar Adi.

Dari Surabaya, PDI Perjuangan juga menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada Megawati. 

"Doa kita semua semoga Ibu senantiasa dianugerahi kesehatan, keberkahan, dan kelancaran dalam menunaikan pengabdian kepada tanah air. Amin,” ujar Adi Sutarwijono, Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya.

Megawati lahir di Yogyakarta pada 23 Januari 1947 dari pasangan Soekarno dan Fatmawati. Megawati adalah putri Soekarno, Presiden RI pertama. 

Megawati lahir pada masa-masa sulit. Ketika itu, Ibu Kota Indonesia harus berpindah dari Jakarta ke Yogyakarta untuk kepentingan menyelamatkan pemerintah demi mempertahankan kemerdekaan.

Bertepatan dengan ulang tahun Megawati, DPC PDIP Kota Surabaya di bawah komando Adi Sutarwijono menggelar berbagai aktivitas sosial. Antara lain dengan membuka dapur umum .(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Irfan Anshori
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES