Mengejutkan, Wabup Indramayu Lucky Hakim Mundur dari Jabatannya

TIMESINDONESIA, INDRAMAYU – Kabar mengejutkan datang dari Wakil Bupati atau Wabup Indramayu, Lucky Hakim yang mundur dari jabatannya. Itu diketahui dari surat pengunduran diri yang beredar luas di media sosial, Senin (13/2/2023).
Isi dari surat tersebut menerangkan bahwa Wakil Bupati Indramayu periode 2021-2026. Lucky Hakim menyatakan mengundurkan diri dari jabatannya dengan alasan tidak mampu mengemban amanah sebagai Wabup Indramayu.
Advertisement
Surat pengunduran diri Lucky Hakim sebagai Wabup ditujukan kepada Ketua DPRD Indramayu tertanggal 8 Februari 2023. Di bawah suara terdapat tanda tangan Lucky Hakim.
Pada sisi lain surat pengunduran diri Lucky Hakim ditembuskan kepada Menteri Dalam Negeri, Gubernur Jawa Barat dan Bupati Indramayu.
Ketua Lucky Hakim Centre (LHC) Dadi Carmadi saat dihubungi via Chat oleh TIMES Indonesia, membenarkan pengunduran diri Lucky Hakim sebagai Wakil Bupati Indramayu.
"Benar adanya surat tersebut dan sudah ditandatangani sejak tanggal 8 Februari 2023 kemaren. Dan baru ramai sekarang-sekarang ini," ucapnya.
Pengunduran diri Wabup Indramayu Lucky Hakim alasannya adalah sebagaimana disebutkan dalam surat tersebut. Dirinya berharap kepada seluruh masyarakat Indramayu agar tidak menafsirkan dengan hal-hal yang lebih luas atau menyangkut politik dan lain sebagainya.
“Intinya Lucky Hakim sudah tidak mampu lagi menjalankan amanah sebagai Wakil Bupati Indramayu, titik tidak perlu dikembangkan dan jangan dikaitkan dengan hal apapun, apalagi dengan kepentingan politik,” katanya
Ketua LHC, Dadi Carmadi menyatakan dapat memaklumi pilihan yang diambil oleh Lucky Hakim, karena hal tersebut merupakan hak pribadinya.
“Kami dari LHC akan senantiasa mengawal beliau, apapun langkah yang diambil, tentu hal itu berdasarkan pertimbangan yang matang dan demi kebaikan bersama,” ujarnya.
Saat TIMES Indonesia menghubungi Lucky Hakim di rumah dinasnya untuk klarifikasi pengunduran dirinya sebagai Wabup Indramayu, yang bersangkutan tidak ada di tempat. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Ronny Wicaksono |
Publisher | : Rizal Dani |