KH Hasan Abdul Jalal, Ayah dari Pendiri Syubbanul Muslimin Berpulang

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur, berduka. Salah satu ulama kharismatik dari Ponpes Nurul Qadim, KH Hasan Abdul Jalal berpulang ke rahmatullah pada Jumat siang (24/3/2023).
Kabar meninggalnya Kiai Jalal itu menyebar secara berantai melalui pesan singkat whatsapp. Pesan itu disampaikan oleh salah satu putra almarhum Kiai Jalal, KH Hafidz Hakem Noer tak lain pendiri grup shalawatan Syubbanul Muslimin.
Advertisement
Dalam pesan itu tertulis bahwa KH Hasan Abdul Jalal meninggal di Rumah Sakit Rizani Paiton, Kabupaten Probolinggo. Kiai Jalal disebutkan meningga pada pukul 13.02 WIB.
Pesan itu juga menyampaikan ungkapan permintaan maaf atas salah dan khilaf Kiai Abdul Jalal. Permohonan pembacaan surah Alfatihah juga disampaikan melalui pesan tersebut. Dikhususkan untuk almarhum Kiai Jalal.
Hingga berita ini ditulis pada Jumat pukul 13.26, belum diketahui kapan dan dimana almarhum Kiai Jalal akan dikebumikan.
Diketahui, KH Hasan Abdul Jalal merupakan salah satu putra dari Kiai Mino. Kiai Mino sendiri dikenal sebagai salah satu haddam Kiai Hasan Sepuh, pendiri Ponpes Zainul Hasan Genggong, Pajarakan, Kabupaten Probolinggo.
Setelah lulus nyantri, Kiai Mino kemudian mendirikan pesantren bernama Ponpes Nurul Qadim. Ponpes tersebut terletak di Desa Kalikajar, Kecamatan Paiton, Kabupaten Probolinggo.
Nah, Kiai Jalal merupakan pengasuh generasi kedua dari Ponpes Nurul Qadim bersama KH Nuruddin Musyiri.
Selamat jalan KH Hasan Abdul Jalal. Kabupaten Probolinggo berduka atas kepergianmu. Kami yakin akan lahir ulama kharismatik lain dari hasil dedikasimu di negeri ini melalui Ponpes Nurul Qadim. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Muhammad Iqbal |
Publisher | : Ahmad Rizki Mubarok |