Peristiwa Daerah Info Pemilu 2024

Struktur Baru Komisioner Bawaslu Kabupaten Probolinggo, Yonky Hendriyanto Jadi Nakhoda

Senin, 21 Agustus 2023 - 19:50 | 103.25k
Rapat pleno pimpinan Bawaslu Kabupaten Probolinggo. (Foto: Abdul Jalil/TIMES Indonesia)
Rapat pleno pimpinan Bawaslu Kabupaten Probolinggo. (Foto: Abdul Jalil/TIMES Indonesia)
FOKUS

Info Pemilu 2024

Kecil Besar

TIMESINDONESIA, PROBOLINGGO – Struktur baru kepengurusan divisi komisioner Bawaslu Kabupaten Probolinggo, Jatim, periode 2023-2028 untuk mengawal pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang telah terbentuk.

Struktur kepengurusan baru ini ditetapkan pada rapat Pleno penataan divisi yang digelar pada Senin 21 Agustus 2023, menyusul pasca-prosesi pelantikan komisioner yang berlangsung Sabtu (19/8/2023) lalu.

Advertisement

Dalam rapat Pleno penetapan struktur Bawaslu Kabupaten Probolinggo, diikuti oleh empat komisioner, yakni Yonki Hendriyanto, Sipuadi, Achmad Mawardi Azkiya, dan Tola Ediy. Sementara itu, Ubaidillah melakukan partisipasi melalui platform daring karena berhalangan hadir di lokasi.

Dalam rapat pleno tersebut, sempat terjadi adu pendapat mengenai siapa yang akan menjabat sebagai ketua Bawaslu yang baru. Empat komisioner yang hadir membagi suara mereka secara merata, dua suara mendukung Yonki dan dua suara lainnya mendukung Tola.

"Dengan suara yang berimbang, penentuan berada di tangan Ubaidillah. Akhirnya, disepakati bahwa saya akan menjabat sebagai ketua," jelas Yonki Hendriyanto, Ketua Bawaslu Kabupaten Probolinggo yang baru usai rapat Pleno.

Adapun susunan formasi divisi, sebagai berikut;

- Yonki Hendriyanto, sebagai Ketua Bawaslu Kabupaten Probolinggo

- Sipuadi, sebagai Koordinator Divisi Sumber Daya Manusia, Organisasi, dan Diklat.

- Tola Ediy, sebagai Koordinator Penanganan Pelanggaran Data dan Informasi.

- Achmad Mawardi Azkiya, sebagai Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Humas.

- Ubaidillah, sebagai Koordinator Devisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa

"Alhamdulillah, sekarang sudah disepakati. Selanjutnya kita akan memaksimalkan tugas dan tanggung jawab ini dengan baik. Semoga bisa mengawal pelaksanaan Pemilu 2024 dengan baik. Sehingga terlaksana dengan sukses dan damai," ungkap pria yang terpilih sebagai Ketua Bawaslu Kabupaten Probolinggo itu. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Muhammad Iqbal
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES