Peristiwa Daerah

Batik Dewi Rengganis, Mengangkat Filosofi Legenda Probolinggo

Selasa, 29 Agustus 2023 - 20:54 | 140.55k
Stand Bazar Batik Dewi Rengganis dalam Pesta UMKM 2023, Senin (28/8/2023). (Foto: Yovika Indrisani/TIMES Indonesia)
Stand Bazar Batik Dewi Rengganis dalam Pesta UMKM 2023, Senin (28/8/2023). (Foto: Yovika Indrisani/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MALANG – Batik menjadi salah satu produk yang dipamerkan di Pesta UMKM Halal 2023 di NK Cafe Malang. Seperti yang disajikan Batik Dewi Rengganis. Brand batik asal Probolinggo ini mengusung batik tulis dengan motif lokal khas Probolinggo.

Berbicara tentang asal mula nama Batik Dewi Rengganis, Rusyami pemilik barand ini, mengatakan batiknya mengacu pada sosok Dewi Rengganis.

Advertisement

"Dewi Rengganis tokoh legenda yang pernah singgah di Probolinggo dan melambangkan kecantikan. Harapannya, batik saya menjadi menawan dan siapapun yang melihatnya ingin memiliki dan memakainya,” ujar Rusyami, Senin (28/8/2023).

Rusyami menjelaskan motif-motif yang diangkat dalam batik ini adalah bentuk cerita series dari Dewi Rengganis, mulai Mahkota Dewi Rengganis, Rengganis Klayu, Rengganis Kasmaran dan ada juga Rengganis Muksa.

Stand-Bazar-Batik-Dewi-Rengganis-a.jpgBerbagai jenis motif Batik Dewi Rengganis dengan kearifan lokal dan produk terbaru eco print bisa ditemui di di Pesta UMKM Halal 2023 di NK Cafe Malang. (Foto: Yovika Indrisani/TIMES Indonesia)

Selain cerita tentang Dewi Rengganis batik ini juga mengambil motif serta tema dari potensi daerah. “Karena sebetulnya batik bukan sekedar coretan tetapi batik harus mempunyai filosofi dan pesan yang bisa dimuat,” terang Rusyami. Probolinggo terdiri dari 24 kecamatan oleh karena Rusyami berinisiatif membuat 24 motif batik yang bernarasikan dari 24 budaya khas kecamatan tersebut.

Produk Batik Dewi Rengganis selain menampilkan motif bernuansa lokal dan budaya, juga menampilkan karya terbaru yakni Batik Eco Print. Batik Eco Print ini menyajikan warna alami dari berbagai jenis dan motif dedaunan. Beberapa jenis batik produksi Dewi Rengganis yakni batik tulis, batik cap, kombinasi batik tulis dan cap, serta yang terbaru batik eco print.

Stand-Bazar-Batik-Dewi-Rengganis-b.jpgBerbagai jenis motif Batik Dewi Rengganis dengan kearifan lokal dan produk terbaru eco print bisa ditemui di di Pesta UMKM Halal 2023 di NK Cafe Malang. (Foto: Yovika Indrisani/TIMES Indonesia)

Untuk kisaran harga batik kami mulai dari Rp150 ribu hingga Rp2 jutaa, tergantung motif dan jenis batik yang dipilih.

Rusyami mengatakan, banyak ilmu yang didapat dari kegiatan seperti ini. "Ada talkshow terkait UMKM, dan bisa saling melihat berbagai macam produk UMKM lain yang bisa kita jadikan inspirasi. Sebagai pelaku seni yang harus banyak melihat agar timbul inovasi,” tutur Rusyami.

Sebagai informasi, Komisi Pemberdayaan Ekonomi Umat Majelis Ulama Indonesia (KPEU MUI) Jawa Timur  menggelar Pesta UMKM Halal 2023 yang bertempat di NK Cafe Malang. Acara yang digelar 28-30 Agustus 2023, ini dihadiri oleh 100 pelaku UMKM Jawa Timur yang berasal dari berbagai sektor, mulai dari aneka makanan dan minuman, pakaian, hingga berbagai produk kerajian tangan.  (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES