Peristiwa Daerah

Ketua GP Ansor Malang: Sebarkan Informasi Positif untuk Kondusifitas Masyarakat

Kamis, 07 Desember 2023 - 16:40 | 54.43k
Ketua PC GP Ansor Kabupaten Malang, Fatkhurrozi. (FOTO: Dok. PC GP Ansor Kabupaten Malang)
Ketua PC GP Ansor Kabupaten Malang, Fatkhurrozi. (FOTO: Dok. PC GP Ansor Kabupaten Malang)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MALANG – Informasi positif mempunyai peranan yang besar dalam menjadikan situasi dan kondisi yang aman, tenteram serta kondusif. Hal itulah yang dipahami oleh Ketua Pimpinan Cabang (PC) Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) Kabupaten Malang Fatkhurrozi.

Berlandaskan hal itu, sejak dia terpilih menjadi Ketua PC GP Ansor Kabupaten Malang periode 2021 - 2025, pria yang akrab disapa Gus Rozi itu punya visi untuk memperkuat digitalisasi di organisasi. Seperti dengan cara menyebar luaskan setiap kegiatan yang dilakukan oleh GP Ansor, baik melalui website yang mereka miliki, media sosial, media mainstream, atau platform digital lainya.

Advertisement

Menurut Gus Rozi, hal itu sangat penting untuk dilakukan. Karena GP Ansor sebagai organisasi kepemudaan terbesar, telah banyak hadir di tengah-tengah masyarakat dan terlibat dalam membantu persoalan-persoalan yang terjadi. "Dan ini penting diketahui oleh publik, bukan untuk dipamerkan akan tetapi agar masyarakat merasa tenang, merasa nyaman ketika ada kader Ansor di daerahnya," ucapnya.

Dia pun telah melakukan berbagai gebrakan, khususnya untuk perbaikan dan kemajuan organisasi.  Beberapa hal yang telah dan terus dia lakukan yakni menyusun kepengurusan PC GP Ansor yang solid, saling melengkapi dan diisi oleh personal-personal yang sesuai dengan bidang dan keahliannya.

Selanjutnya, memberikan kebebasan kepada seluruh pengurus dan bahkan anggota Ansor untuk menyampaikan ide dan gagasan untuk kemajuan PC GP Ansor Kabupaten Malang. "Ketiga, menampung segala ide dan gagasan ke dalam program kerja yang terukur dan terstruktur. Dan keempat, evaluasi berkelanjutan atas program kerja yang telah dilaksanakan," terangnya.

Sebagai seorang ketua organisasi kepemudaan, Gus Rozi selalu mengutarakan pendapat dan gagasannya terkait dengan situasi yang sedang terjadi di masyarakat ketika diminta. Baik oleh media atau pihak lain yang membutuhkannya.

Menurutnya, berkaitan dengan komentar terkait peristiwa yang menyangkut khalayak umum, statemen seorang ketua akan sangat penting karena anggota Ansor adalah bagian dari khalayak tersebut.

"Sehingga bisa jadi statemen yang disampaikan akan dianggap mewakili anggotanya," kata dia.

Meski begitu, dia mengaku enggan berkomentar terkait sebuah peristiwa sebelum mengetahui dan memahami peristiwa itu sendiri secara utuh. Dan juga, sebelum memberikan  statement dia akan terlebih dahulu meminta pendapat dan masukan kepada pengurus lain yang mempunyai kompetensi dalam bidang yang sedang dibicarakan.

"Saya bukan, atau belum menjadi tokoh, saya hanya ketua yang dalam menjalankan roda organisasi banyak dibantu oleh personal-personal hebat yang ada dalam kepengurusan PC GP Ansor Kabupaten Malang," tuturnya.

Dia pun berharap,  GP Ansor, khusunya di pengurusan yang ada di Kabupaten Malang bisa terus berkembang, semakin solid, dan semakin berdaya. "Serta bisa semakin bermanfaat untuk umat dan masyarakat," pungkas Gus Rozi. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ferry Agusta Satrio
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES