Prabowo Subianto Bakal Datang ke Kampanye Akbar di Malang

TIMESINDONESIA, MALANG – Calon Presiden (Capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto bakal menyambangi Kota Malang, Kamis (1/2/2024) besok. Kedatangannya tersebut untuk menghadiri kampanye akbar Pilpres 2024 yang digelar oleh Partai Demokrat.
Rencananya, selain Prabowo Subianto bakal hadir juga mendampingi Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan juga mantan Presiden ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono.
Advertisement
"Besok juga ada apel siaga untuk seluruh kader dan simpatisan untuk memenangkan Prabowo-Gibran. Seluruh unsur Partai Demokrat juga sudah tiba di Kota Malang," ujar Sekjen Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya, Rabu (31/1/2024).
Diketahui, kampanye Akbar yang bakal dihadiri oleh Prabowo Subianto digelar di Stadion Gajayana Malang.
Disisi lain, Bendahara Umum (Bendum) Partai Demokrat, Renville Antonio mengungkapkan bahwa kampanye Akbar tersebut digelar dalam rangkaian kampanye di Jawa Timur sebelum hari tenang Pilpres 2024 mendatang.
"Kita mendapat tugas banyak. Tidak hanya memenangkan Partai Demokrat, tapi juga memenangkan Pak Prabowo," ungkap Renville.
Pemilihan Kota Malang sebagai lokasi kampanye akbar, lanjut Renville, karena ia menilai Malang merupakan jantung Jawa Timur.
"Malang termasuk salah satu center di Jawa Timur. Semua ada mulai dari Mataraman, Tapal Kuda dan bahkan Madura ada di sini," jelasnya.
Melalui kampanye akbar ini, ia mengajak seluruh elemen masyarakat untuk hadir memeriahkan kegiatan yang bakal dihadiri oleh Prabowo Subianto.
"Kita harap masyarakat dan seluruh unsur hadir. Masyarakat kami undang, relawan Prabowo-Gibran dan masyarakat yang rindu Demokrat, rindu SBY, tentu semua kita persilahkan hadir," tuturnya.
Untuk itu, dengan kampanye akbar ini, menjadi moment penting dalam mematangkan persiapan menghadapi Pilpres 2024 mendatang.
"Sampai hari ini, sudah ada beberapa survey di atas 50 persen. Kami yakin di jeda waktu sampai hari pemungutan suara akan naik signifikan. Semoga dengan kampanye akbar bisa membuat satu putaran bisa diraih," tandasnya.(*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Imadudin Muhammad |
Publisher | : Sholihin Nur |