Peristiwa Daerah

35 Pompa Air Mobile Jadi Senjata Pacitan Lawan Badai El Nino Gorilla

Kamis, 06 Juni 2024 - 16:45 | 25.94k
Bantuan program Brigade Alsin pompa air dari Kementan RI mulai didistribusikan di Pacitan. (FOTO: Yusuf Arifai/TIMES Indonesia)
Bantuan program Brigade Alsin pompa air dari Kementan RI mulai didistribusikan di Pacitan. (FOTO: Yusuf Arifai/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, PACITAN – Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kabupaten Pacitan menerima 35 unit pompa air untuk mengantisipasi kelangkaan pangan di tengah kekhawatiran badai El Nino Gorilla. Bantuan ini merupakan bagian dari program Kementan, yang didistribusikan melalui DKPP Pacitan.

"Pompa air ini sifatnya mobile, jadi kelompok tani maupun masyarakat bisa meminjamnya, lalu dikembalikan lagi," ujar Kepala DKPP Pacitan, Sugeng Santoso, Kamis (6/6/2024).

Advertisement

Selain 35 unit pompa air dari DKPP, Pacitan juga akan menerima 30 unit pompa brigade alsin yang akan didistribusikan oleh Kodim 0801 Pacitan kepada masing-masing koramil di 12 kecamatan.

"Sejauh ini Pacitan masih aman dari ancaman krisis pangan," pungkas Sugeng.

Program distribusi pompa air ini merupakan langkah antisipasi pemerintah terhadap potensi krisis pangan akibat badai El Nino Gorilla. Badai El Nino diprediksi akan membawa kekeringan ekstrem di sejumlah wilayah di Indonesia, termasuk Pacitan.

Pompa air mobile diharapkan dapat membantu para petani dalam mengairi lahan sawahnya, terutama di daerah yang mengalami kekeringan. Dengan demikian, diharapkan produksi padi di Pacitan dapat terjaga dan terhindar dari krisis pangan.

Selain bantuan pemerintah, masyarakat juga diimbau untuk berperan aktif dalam menjaga ketahanan pangan. Salah satunya dengan melakukan hemat air dan menggunakan air secara efisien.

"Masyarakat juga harus sadar bahwa air merupakan sumber daya alam yang penting dan harus dijaga," kata Sugeng.

Dengan upaya bersama dari pemerintah dan masyarakat, diharapkan Pacitan dapat terhindar dari krisis pangan akibat badai El Nino Gorilla. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES