Peristiwa Daerah

Mendorong Terwujudnya Majalengka Anteng dalam Pilkada 2024

Kamis, 20 Juni 2024 - 15:45 | 82.33k
Pemkab Majalengka bersama ICMI Orda Majalengka menggelar deklarasi Majalengka Anteng. (FOTO: Jaja Sumarja/TIMES Indonesia)
Pemkab Majalengka bersama ICMI Orda Majalengka menggelar deklarasi Majalengka Anteng. (FOTO: Jaja Sumarja/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MAJALENGKA – Sejumlah element masyarakat Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, melakukan deklarasi dan menyatakan Majalengka Aman, Netral dan Tenang (Anteng), dalam Pilkada 2024.

Deklarasi yang diinisiasi Pemerintah Kabupaten Majalengka (Pemkab Majalengka) bersama Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) Orda Majalengka, digelar pada Kamis (20/6/2024).

Advertisement

Kegiatan tersebut, diikuti ratusan peserta terdiri dari Forkopimda, Ketua KPU dan Bawaslu, para OPD, Camat, PGRI dan ASN dilingkungan Pemkab Majalengka serta perwakilan berbagai unsur elemen masyarakat.

Plt BKPSDM Kabupaten Majalengka, H. Gatot Sulaeman mengatakan, bahwa deklarasi Majalengka Anteng ini merupakan kegiatan bersama antara Pemerintah Daerah dan semua elemen masyarakat Kabupaten Majalengka.

Disamping itu, kata dia, ini juga sekaligus dalam rangka menjalankan instruksi presiden untuk menjaga suasana kondusif yang aman netral dan tenang pada Pilkada 2024 oleh unsur ASN, TNI, Polri dan tokoh semua lapisan masyarakat di Majalengka.

Pemkab-Majalengka-a.jpg

"Pilkada sebagai sebuah pesta demokrasi merupakan sebuah kontestasi dimana rakyat menjadi juri yang akan menentukan siapa pemegang amanah untuk menata masa depan bangsa dalam lima tahun mendatang," katanya.

Sementara itu, Ketua ICMI Orda Majalengka H. Diding Bajuri menambahkan, bahwa kegiatan deklarasi Anteng yang bersejarah bagi Majalengka dalam mengukuhkan komitmen bersama untuk menjaga kedamaian, kesatuan, dan keutuhan bangsa di Pesta Demokrasi Pilkada 2024.

"Hari ini kita bersama sama melaksanakan deklarasi Majalengka Anteng. Dan kita sepakat bahwa netralitas adalah kunci dalam menjaga integritas demokrasi yang kita cintai," ungkapnya.

Sementara itu, dalam kesempatan tersebut juga dibacakan deklarasi Majalengka Anteng dan penandatanganan fakta integritas netralitas ASN, TNI dan Polri. Selanjutnya, diteruskan acara Talk Show Majalengka Anteng. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES