Peristiwa Daerah

Sepuluh Ribu Penari Lengger Banyumas Berhasil Pecahkan Rekor Muri

Sabtu, 22 Juni 2024 - 22:16 | 35.76k
Sepuluh ribu penari Lengger Lanang Banyumas saat menampilkan pertunjukannya memecahkan rekor Muri. (FOTO: Catur Arif S/TIMES Indonesia)
Sepuluh ribu penari Lengger Lanang Banyumas saat menampilkan pertunjukannya memecahkan rekor Muri. (FOTO: Catur Arif S/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANYUMAS – Rekor baru menari Lengger kembali terukir dalam sejarah baru di Banyumas. Ribuan jari lentik dan liuk tubuh nan anggun dibarengi lambaian selendang bak pelangi, berhasil memecahkan rekor Muri.

Maestro Lengger Lanang yang akrab disapa dengan Mas Rianto, telah menciptakan sejarah baru dalam dunia seni tari dengan menggelar pertunjukan spektakuler 10,000 Lengger Menari, di GOR Satria Banyumas, pada Sabtu (22/2024).

Advertisement

Dengan dedikasi yang tinggi disertai semangat membara, Mas Rianto telah berhasil menghadirkan pertunjukan yang mengagumkan dan memukau ribuan penonton.

Rianto, sang maestro Lengger Lanang Banyumas dengan kemampuannya menari, telah melanglang buana ke berbagai negara untuk menari dan mengenalkan seni lengger kepada dunia.

Kini ia kembali menyuguhkan keindahan dan kekuatan dalam setiap derap langkahnya bersama dengan ribuan penari Lengger Lanang.

Dari awal hingga akhir pertunjukan, aura kebudayaan Jawa terpancar dengan gemilang, mengisahkan kekayaan budaya leluhur yang penuh akan makna.

Tari Lengger yang diiringi musik khas Banyumas Calung dan diikuti oleh 10,000 penari dari berbagai kalangan sanggar, komunitas, hingga pelajar SMP, SMA, dan masyarakat umum ini semakin memancarkan sesuatu yang penuh makna.

"Menari adalah gerak hidup, sebuah keanggunan yang dipamerkan, begitu juga dalam kehidupan dimana berlaku baik, santun itu yang diekspresikan kepada sesama untuk sebuah keindahan kehidupan. Itulah arti tari yang disampaikan melalui tarian ini," terang Mas Riyanto kepada TIMES Indonesia sesaat setelah penampilannya.

Pertunjukan 10.000 Lengger Menari ini bukan hanya sekedar pertunjukan biasa, namun juga menjadi simbol kekuatan kolaborasi, kekompakan, dan keindahan dalam kesatuan.

Melalui karya cemerlangnya itu, Mas Rianto terbukti telah berhasil menyatukan ribuan penari dalam harmoni yang luar biasa, menciptakan gemerlapnya sejarah seni tari yang tak terlupakan.

Momen bersejarah ini bukan hanya merayakan prestasi dalam dunia seni tari, namun juga menginspirasi generasi mendatang untuk terus melestarikan dan mengembangkan kekayaan budaya Indonesia,termasuk Lengger Banyumas ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Hendarmono Al Sidarto
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES