Peristiwa Daerah

Pemkot Malang Kejar Perekaman E-KTP untuk 10 Ribu Siswa Pemilih Pemula

Selasa, 30 Juli 2024 - 13:50 | 16.13k
Kepala Dispendukcapil Kota Malang, Dahliana Lusi Ratnasari. (Foto: Achmad Fikyansyah/TIMES Indonesia)
Kepala Dispendukcapil Kota Malang, Dahliana Lusi Ratnasari. (Foto: Achmad Fikyansyah/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, MALANG – Pemerintah Kota Malang melalui Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dispendukcapil) terus mengejar capaian perekaman Identitas Kependudukan Digital (IKD) E-KTP yang ada di Kota Malang, utamanya bagi para remaja yang baru masuk di usia 17 tahun.

Langkah ini diambil untuk memfasilitasi para pemilih pemula agar dapat menggunakan hak suaranya pada Pilkada 2024 ini.

Advertisement

Kepala Dispendukcapil Kota Malang, Dahliana Lusi Ratnasari, menyatakan, berdasarkan data dari Data Pokok Pendidikan (Dapodik), ada sekitar 10 ribu siswa di Kota Malang yang baru dan akan berusia 17 tahun hingga bulan November 2024 nanti.

"Kami berkomitmen untuk memastikan setiap siswa yang berhak mendapatkan E-KTP dapat terlayani dengan baik," ujar Lusi saat ditemui di SMAN 8 Malang, Selasa (30/7/2024).

Untuk mencapai target tersebut, Dispendukcapil Kota Malang melakukan berbagai upaya, salah satunya dengan program jemput bola ke sekolah-sekolah. Program ini bertujuan untuk memudahkan siswa dalam melakukan perekaman data tanpa harus datang ke kantor kelurahan atau kantor Dispendukcapil.

"Dengan mendatangi sekolah-sekolah, kami berharap proses perekaman E-KTP bisa lebih cepat dan efisien," tambahnya.

Dengan langkah ini, diharapkan pada Pilkada 2024 mendatang, para pemilih pemula sudah siap menggunakan hak pilihnya.

"Kami ingin memastikan semua warga, termasuk pemilih pemula, dapat berpartisipasi aktif dalam Pilkada 2024," tutup Lusi.

Upaya ini merupakan bagian dari komitmen Pemkot Malang untuk meningkatkan partisipasi pemilih dan memperkuat demokrasi di tingkat lokal. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES