Gus Syaikhul Ditunjuk Sebagai Ketua Tim Pemenangan Khofifah-Emil di Kabupaten Sidoarjo

TIMESINDONESIA, SIDOARJO – Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 2, Khofifah-Emil menunjuk Syaikhul Islam Ali atau Gus Syaikhul (GS) sebagai Ketua Tim Pemenangan Daerah (TPD) Kabupaten Sidoarjo.
Penunjukkan Putra Pengasuh Ponpes Bumi Shalawat, Lebo, Sidoarjo, KH. Agoes Ali Mashuri atau Gus Ali tersebut dalam memimpin pemenangan Khofifah-Emil di Kota Delta pada Pilkada tanggal 27 November 2024 mendantang, bukan tanpa alasan. Penunjukan Gus Syaikhul sebagai Ketua TPD Khofifah-Emil ini tidak lepas dari pengalaman dan kredibilitas Gus Syaikhul di dunia politik.
Advertisement
Pengalaman Gus Syaikhul dan jejaring politiknya di Kabupaten Sidoarjo diharapkan maksimal dalam memberi dukungan dan meraih kemenangan Khofifah-Emil di Bumi Delta.
Gus Syaikhul dikenal sebagai politisi senior Partai Kebangkitan Bangsa dan duduk di senayan sebagai Anggota DPR RI periode 2019-2024. Sebagai Politisi PKB
Gus Syaikul dikenal sebagai sosok yang karismatik dan dekat dengan masyarakat. Sebagai anggota DPR RI, dia aktif dalam berbagai kegiatan sosial dan politik. Pengalaman Gus Saikul di berbagai organisasi membuatnya memiliki jaringan yang luas. Selain itu, dia dikenal sebagai tokoh yang peka terhadap dinamika sosial di Sidoarjo.
Kepada TIMES Indonesia, Gus Syaikul mengatakan jika Paslon Khofifah-Emil melalui TPP Khofifah-Emil yang diketua Boedi Prijo Soeprajitno memintanya untuk menjadi Ketua Tim Pemenangan Daerah Khofifah-Emil di Kabupaten Sidoarjo.
"Insya Allah, akan kita jalankan untuk memenangkan Khofifah-Emil di Kabupaten Sidoarjo," Katanya, selasa (8/9/2024).
Gus Syaikul mengungkapkan, jika jajaran TPD Khofifah-Emil melibatkan berbagai tokoh di Kota Delta. Mulai Kyai, Para Ulama, tokoh muda, pengusaha, Politikus, Influencer hingga organisasi kepemudaan dan organisasi masyarakat. Termasuk melibatkan para santri Bumi Shalawat.
"Kita libatkan semua unsur dari berbagai kalangan. Mulai Profesional, tokoh agama, pemuda, influencer organisasi kemasyarakatan, santri, ibu-ibu pengajian hingga tingkat RT-RW dalam sosialisasi Paslon nomor urut 2, Khofifah-Emil," ungkapnya.
Gus Syaikul menekankan jika TPD Khofifah-Emil fokus dalam pendekatan langsung kepada masyarakat untuk sosialisasi program-program unggulan Khofifah-Emil dalam memimpin Jawa Timur.
Selain itu, TPD Khofifah-Emil Sidoarjo juga menyiapkan tim untuk memanfaatkan media sosial sebagai kampanye program Khofifah-Emil di Media Sosial.
"Saya menekankan kepada TPD, kampanye sosialisasi program kepemimpinan Khofifah-Emil. Tidak ada kampanye menjelekkan paslon lain, jika ada yang menjelekkan paslon Khofifah-Emil, biarkan saja. Kita cukup jawab dengan senyuman," tegasnya.
"Kita ingin memberi dampak Positif di kampanye Khofifah-Emil di Kabupaten Sidoarjo. TPD Sidoarjo juga sebagai sarana atau jembatan untuk menampung aspirasi masyarakat Sidoarjo kepada Paslon nomor urut 2, Khofifah-Emil," sambung Gus Syaikhul.
Ditanya terkait target perolehan suara, Gus Syaikhul mengatakan jika target TPD Sidoarjo adalah memenangkan Khofifah-Emil di Kota Delta, dengan perolehan suara setinggi-tinggianya alias menang total.
"Insya Allah kami akan memenangkan Paslon nomor urut 2 di Kabupaten Sidoarjo dan mengantarkan Ibu Khofifah dan Mas Emil melanjutkan periode keduanya sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2024-2029," pungkasnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Sholihin Nur |