Peristiwa Daerah

Apresiasi Inovasi Pemerintah Daerah, Pj Gubernur Adhy Serahkan Piala Inotek Award 2024

Rabu, 11 Desember 2024 - 20:12 | 25.88k
Pj Gubernur Adhy saat membuka Inotek Award di Mercure Surabaya Grand Mirama, Rabu (11/12/2024).(Foto : Lely Yuana/TIMES Indonesia)
Pj Gubernur Adhy saat membuka Inotek Award di Mercure Surabaya Grand Mirama, Rabu (11/12/2024).(Foto : Lely Yuana/TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Pemerintah Provinsi Jawa Timur (Pemprov Jatim) melalui Badan Riset Inovasi Daerah (BRIDA) Jatim menggelar Inotek Award 2024 di Mercure Surabaya Grand Mirama, Rabu (11/12/2024).

Penganugerahan Inovasi Daerah dan Inovasi Teknologi yang digelar perdana ini ditujukan bagi perangkat daerah di Lingkungan Pemprov Jatim serta pemerintah kabupaten maupun kota terinovatif. 

Advertisement

Penyerahan penghargaan dilakukan oleh Pj Gubernur Adhy didampingi Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Jatim Dr Andriyanto. 

Terdapat lima kategori penilaian. Antara lain Inovasi Daerah, Inovasi Teknologi Berbasis Website, Sosial Budaya dan anugerah bagi perangkat daerah. Masing-masing kategori diberikan kepada top 10 penerima penghargaan. 

Ada 29 perangkat daerah yang mengirimkan inovasi kepada BRIDA Jatim dan 397 partisipan atau inovator dari 34 kabupaten kota.

Di antaranya seperti rumah sakit umum daerah dan badan pengembangan dan perencanaan daerah. Sementara penilaian juri berdasarkan tingkat kualitas dari inovasi yang dihasilkan. 

Pj Gubernur Adhy mengungkapkan, bahwa kunci keberhasilan pembangunan terletak pada inovasi sebagai langkah solutif memecahkan berbagai persoalan birokrasi. 

"Kuncinya adalah terus menerus perbaikan, menemukan persoalan, menemukan kendala, maka kemudian berinovasi," ungkap Pj Gubernur Adhy.

Sementara indikator keberhasilan inovasi, disebut Pj Gubernur Adhy, adalah keberlanjutan yang kemudian direplikasi oleh daerah lain.

Adhy juga berterima kasih atas segala karya inovasi yang sudah dihasilkan oleh inovator, pemerintah kabupaten maupun kota yang menerima penghargaan pada hari ini.

Diharapkan, Anugerah Inotek Award dapat memberikan rangsangan bagi kabupaten kota untuk terus berinovasi dan berkompetisi meraih prestasi. Selain itu, juga meningkatkan ekosistem inovasi di Pemprov Jatim sekaligus nilai inovasi daerah. 

Sementara itu, kata Pj Gubernur Adhy, Jatim juga telah melakukan transformasi digital terintegrasi di mana domain utama adalah website di bawah Kominfo Jatim. Sedangkam pemerintah daerah bisa membuat sub domain website tersebut. 

Ia yakin transformasi digital dalam reformasi birokrasi dapat mempermudah layanan bagi masyarakat dan mempercepat pembangunan.

Jatim Gudang Inovasi 

Pada kesempatan yang sama, Pj Gubernur Adhy juga mengapresiasi kabupaten kota terinovatif dan inovatif yang telah berhasil meraih penghargaan skala nasional baru-baru ini. 

Karena sebelumnya, Jatim juga menerima penghargaan Provinsi Terinovatif dalam ajang Penganugerahan Innovative Government Awards (IGA) 2024 bersama 18 kabupaten kota yang ada di provinsi ini.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Wakil Menteri Dalam Negeri RI Ribka Haluk. Provinsi Jatim sendiri merupakan tuan rumah IGA 2024. Dan ini merupakan kali pertama perhelatan IGA dilaksanakan di daerah.

Pada ajang IGA 2024, Provinsi Jatim mengusung dua inovasi. Untuk inovasi digital, Klinik hoaks yaitu inovasi berbasis web untuk membantu masyarakat mengklarifikasi berita hoaks, disinformasi, dan ujaran kebencian.

Dan untuk inovasi non digital, Underwater Restocking (UWR) 2.0 yaitu implementasi ekonomi biru yang berpusat pada UWR yang didorong menjadi pusat ekosistem laut dan pusat perekonomian masyarakat pesisir.

Pj Gubernur Adhy mengaku sangat bersyukur dan bangga, karena tak hanya terinovatif, Jawa Timur juga menjadi Pemda Dengan Indeks Inovasi Daerah Tertinggi Regional Klaster Provinsi untuk regional wilayah II. 

Untuk diketahui, penghargaan ini bukan kali pertama diterima Jawa Timur. Mengingat, Jawa Timur menjadi provinsi dengan inovasi terbanyak se-Indonesia yang masuk top 99 dan top 45 pada Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) yang diselenggarakan oleh Kemenpan RB. Dengan rincian, total 72 inovasi masuk top 99, dan 35 inovasi masuk top 45 selama lima tahun terakhir. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES