Peristiwa Daerah Derap Nusantara

Pemprov DKI Jakarta Tambah Kuota Mudik Gratis 2025, Sediakan 293 Bus dan 10 Truk Pengangkut Motor

Senin, 17 Februari 2025 - 18:37 | 32.69k
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo di Balaikota Jakarta, Senin (17/2/2025). (FOTO: ANTARA/Lia Wanadriani Santosa)
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo di Balaikota Jakarta, Senin (17/2/2025). (FOTO: ANTARA/Lia Wanadriani Santosa)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (Pemprov DKI Jakarta) menggelar program Mudik Gratis 2025 dengan peningkatan jumlah armada guna memenuhi tingginya permintaan masyarakat dibandungkan tahun sebelumnya.

Tahun ini, Pemprov DKI menyiapkan 293 unit bus, meningkat dari tahun sebelumnya yang hanya 259 unit. Program ini bertujuan untuk memberikan layanan mudik yang lebih aman, nyaman, dan terjangkau bagi warga Jakarta yang ingin pulang kampung saat Lebaran 2025.

Advertisement

Mudik Gratis 2025 ke 20 Kota di Enam Provinsi

Menurut Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Syafrin Liputo, bus-bus tersebut akan melayani pemudik menuju 20 kota di enam provinsi. Beberapa kota tujuan utama meliputi:

  • Sumatera Selatan: Palembang

  • Lampung: Bandar Lampung

  • Jawa Barat: Kuningan, Tasikmalaya

  • Jawa Tengah: Tegal, Pekalongan, Sragen, serta tujuh kota lainnya

  • Daerah Istimewa Yogyakarta

  • Jawa Timur: Blitar, Malang, serta tiga kota lainnya

Untuk arus balik, Pemprov DKI juga telah menyiapkan 228 unit bus yang akan mengangkut pemudik kembali ke Jakarta dari 20 kota tujuan tersebut.

Truk Pengangkut Sepeda Motor untuk Kurangi Risiko Kecelakaan

Selain armada bus, Pemprov DKI kembali menyediakan 10 truk khusus guna mengangkut kendaraan roda dua milik pemudik.

Langkah ini bertujuan untuk mengurangi penggunaan sepeda motor dalam perjalanan jarak jauh, yang sering kali berisiko tinggi terhadap keselamatan pengendara. Truk-truk ini akan mengangkut motor dari Jakarta ke kota tujuan serta dari kota tujuan kembali ke Jakarta.

“Dengan disediakannya angkutan truk ini, kita harapkan para pemudik yang biasanya menggunakan roda dua akan menggunakan bus, dan motornya diangkut memakai truk,” ujar Syafrin dalam konferensi pers di Balai Kota Jakarta pada Senin.

Target Pemudik dan Anggaran yang Disiapkan

Tahun ini, Pemprov DKI menargetkan layanan Mudik Gratis 2025 dapat mengakomodasi sekitar 22.400 orang pemudik serta mengangkut hingga 600 unit sepeda motor.

Untuk mendukung pelaksanaan program ini, pemerintah mengalokasikan anggaran sebesar Rp16 miliar, meningkat dari tahun sebelumnya yang hanya Rp13 miliar.

Pihak Pemprov DKI berharap peningkatan jumlah armada dan anggaran yang disediakan pada program Mudik Gratis 2025 kali ini dapat membantu lebih banyak warga DKI Jakarta untuk menikmati perjalanan mudik yang lebih aman dan nyaman.

 

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES