Bupati Pangandaran Citra Pitriyami Apresiasi Kolaborasi HMI dengan Pemerintah

TIMESINDONESIA, PANGANDARAN – Bupati Pangandaran Hj Citra Pitriyami memberikan apresiasi terhadap peran Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Pangandaran dalam kolaborasi dengan Pemerintah Daerah.
Beliau menilai bahwa kontribusi HMI Komisariat Pangandaran sangat penting dalam mendukung program Pemerintah Daerah terutama dalam bidang pendidikan dan pemberdayaan pemuda.
Advertisement
Apresiasi Bupati Pangandaran Hj Citra Pitriyami tersebut diungkapkan pada Pelantikan HMI Komisariat Pangandaran Periode 2025-2026 Kamis (20/3/2025) di Aula DPRD Pangandaran.
"Kolaborasi antara Pemerintah Daerah dan organisasi kemahasiswaan seperti HMI dapat mempercepat pembangunan di Kabupaten Pangandaran," kata Citra.
Hj Citra Pitriyami juga mengajak HMI untuk terus aktif berpartisipasi dalam berbagai program yang bertujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Pemerintah Daerah Pangandaran sebelumnya telah menunjukkan komitmen dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Pangandaran.
"Betapa pentingnya peran serta berbagai elemen masyarakat, termasuk organisasi kemahasiswaan, dalam mendukung upaya tersebut," tambah Hj Citra Pitriyami.
Harapan Hj Citra Pitriyami HMI diharapkan dapat memperkuat sinergi antara pemerintah dan organisasi kepemudaan dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan di Kabupaten Pangandaran.
"Mari kita bersama mewujudkan Pangandaran yang Melesat," tegas Hj Citra Pitriyami.
Betapa pentingnya menyamakan visi dan misi untuk kemajuan Kabupaten Pangandaran.
"Kami mengajak seluruh pegawai dan elemen masyarakat, termasuk HMI, untuk merapatkan barisan dan bekerja dengan serius demi mencapai tujuan bersama," paparnya.
Sebagai informasi dan perlu penegasan bahwa Pemerintah Kabupaten Pangandaran akan berkomitmen untuk fokus pada beberapa hal penting.
Persoalan penting tersebut yang sedang dihadapi antara lain memantau ketersediaan bahan pokok dan harga di pasaran, arus mudik lebaran, serta pelaksanaan safari Ramadhan ke seluruh Kecamatan di Kabupaten Pangandaran.
"Semangat kolaborasi dan sinergi antara Pemerintah Daerah dan organisasi kemahasiswaan seperti HMI, diharapkan visi Pangandaran Melesat dapat segera terwujud, membawa Kabupaten Pangandaran menuju kemajuan yang lebih pesat dan kesejahteraan bagi seluruh masyarakat," pungkasnya. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Deasy Mayasari |
Publisher | : Sholihin Nur |