Peristiwa Daerah Mozaik Ramadan 2025

Arus Mudik Lebaran 2025 di Jalan Tol Trans Sumatera Meningkat, Simak Rinciannya

Sabtu, 22 Maret 2025 - 13:38 | 34.32k
udara Tol Pekanbaru-Dumai di Riau sebagai bagian Jalan Tol Trans Sumatera. (FOTO: ANTARA)
udara Tol Pekanbaru-Dumai di Riau sebagai bagian Jalan Tol Trans Sumatera. (FOTO: ANTARA)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – PT Hutama Karya (Persero) melaporkan peningkatan arus mudik Lebaran 2025 di Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) dengan total 93.284 kendaraan melintas dalam 24 jam, terhitung dari 21 Maret pukul 07.00 WIB hingga 22 Maret pukul 07.00 WIB.

EVP Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Adjib Al Hakim, menyampaikan bahwa sejumlah ruas tol mencatat lonjakan volume lalu lintas dibandingkan kondisi normal. "Tol Terbanggi Besar - Kayu Agung mengalami peningkatan 18,34 persen dengan total 16.415 kendaraan. Sementara itu, Tol Palembang - Indralaya - Prabumulih mencatat kenaikan 14,86 persen dengan 14.143 kendaraan melintas," ujarnya di Jakarta, Sabtu (22/3).

Advertisement

Lonjakan signifikan juga terlihat di Tol Betung - Tempino - Jambi (Bayung Lencir - Tempino), yang mencatat 7.350 kendaraan atau naik 31,65 persen dibandingkan volume normal. Di sisi lain, Tol Bengkulu - Taba Penanjung mengalami kenaikan lalu lintas sebesar 1,71 persen dengan 1.661 kendaraan melintas.

Beberapa ruas tol lainnya juga mencatat peningkatan, seperti Tol Pekanbaru - Dumai yang dilalui 16.177 kendaraan atau naik 9,13 persen, serta Tol Indrapura - Kisaran dengan 9.175 kendaraan atau meningkat 7,71 persen. Tol Kuala Tanjung - Tebing Tinggi - Parapat (Kuala Tanjung - Sinaksak) yang dikelola PT Hutama Marga Waskita (HMW) juga mengalami kenaikan 23,77 persen dengan total 8.846 kendaraan.

Namun, tidak semua ruas tol mengalami peningkatan. Tol Pekanbaru - XIII Koto Kampar justru mencatat penurunan volume kendaraan sebesar 7,66 persen dengan 5.975 kendaraan yang melintas.

Dalam upaya memberikan pelayanan terbaik selama arus mudik dan balik Lebaran 2025, Hutama Karya mengimbau pengguna jalan untuk tetap waspada dan mengikuti informasi terkini melalui akun resmi media sosial @HutamaKaryaTollRoad dan @HutamaKarya. Pengguna jalan juga disarankan untuk mencatat nomor call center masing-masing ruas tol guna menghadapi situasi darurat. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES