Peristiwa Daerah

Lonjakan Penumpang di Daop 2 Bandung Selama Lebaran 2025, Ini Enam Stasiun yang Jadi Favorit

Selasa, 08 April 2025 - 18:37 | 31.22k
Ratusan calon penumpang KA saat berada di Stasiun Bandung, Selasa (8/4/2025). (Foto: Daop 2 Bandung)
Ratusan calon penumpang KA saat berada di Stasiun Bandung, Selasa (8/4/2025). (Foto: Daop 2 Bandung)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANDUNG – PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi atau Daop 2 Bandung mencatatkan jumlah penumpang yang sangat tinggi selama masa Angkutan Lebaran 2025. 

Sejak dimulainya masa angkutan Lebaran pada 21 Maret hingga 11 April 2025, enam stasiun di wilayah Daop 2 menjadi titik keberangkatan penumpang Kereta Api Jarak Jauh (KAJJ) terbanyak. 

Advertisement

Keenam stasiun tersebut adalah Stasiun Bandung, Kiaracondong, Tasikmalaya, Cianjur, Cipatat, dan Banjar.

Manager Humasda KAI Daop 2 Bandung, Kuswardojo, dalam keterangannya pada Selasa (8/4/2025), menjelaskan bahwa peningkatan volume penumpang ini menunjukkan tingginya kepercayaan masyarakat terhadap moda transportasi kereta api.

“Hingga hari ini Selasa, 8 April 2025 (H+7), tercatat volume penumpang yang tinggi di stasiun-stasiun tersebut merupakan bukti dari meningkatnya kepercayaan masyarakat untuk menggunakan moda transportasi kereta api yang dinilai nyaman, aman, dan tepat waktu,” jelas Kuswardojo, Selasa (8/4/2025).

Stasiun Bandung masih menempati posisi teratas sebagai stasiun dengan jumlah penumpang terbanyak. Tercatat sebanyak 111.927 pelanggan akan berangkat dari stasiun ini selama masa Angkutan Lebaran 2025. Di urutan kedua, Stasiun Kiaracondong menjadi favorit para pengguna KA kelas ekonomi dengan jumlah 89.946 pelanggan.

Sementara itu, Stasiun Tasikmalaya dan Stasiun Banjar mengalami lonjakan signifikan, menjadi titik penting bagi pemudik yang berasal atau menuju arah barat dan selatan Jawa Barat. Di Stasiun Tasikmalaya tercatat 32.836 pelanggan, sedangkan di Stasiun Banjar sebanyak 18.941 pelanggan.

Tak kalah penting, Stasiun Cianjur dan Stasiun Cipatat, meski berada di wilayah selatan Daop 2 Bandung, menjadi simpul perjalanan KA Siliwangi yang cukup diminati. Stasiun Cianjur mencatat 31.661 pelanggan, sedangkan Stasiun Cipatat sebanyak 19.946 pelanggan.

Secara total, selama masa Angkutan Lebaran 2025, KAI Daop 2 Bandung mencatat 396.503 pelanggan telah membeli tiket keberangkatan. Angka ini melebihi kapasitas tempat duduk yang disediakan sebanyak 355.996 tempat duduk, dengan okupansi mencapai 111,3%.

“Okupansi melebihi kapasitas tempat duduk dikarenakan dalam 1 tempat duduk dapat dibeli dan digunakan oleh lebih dari 1 pelanggan yang melakukan perjalanan parsial atau bersifat dinamis,” terang Kuswardojo.

Sebanyak 29 Kereta Api Jarak Jauh dioperasikan untuk melayani lonjakan penumpang selama periode ini. Hal ini menunjukkan kesiapan PT KAI dalam menghadapi arus mudik dan balik Lebaran tahun ini.

Data Penumpang Tanggal 8 April 2025 (H+7 Lebaran)

Pada hari Selasa, 8 April 2025, KAI Daop 2 mencatat jumlah keberangkatan harian sebagai berikut:

Stasiun Bandung: 5.085 pelanggan

Stasiun Kiaracondong: 2.662 pelanggan

Stasiun Cianjur: 2.304 pelanggan

Stasiun Tasikmalaya: 1.879 pelanggan

Stasiun Banjar: 1.137 pelanggan

Stasiun Cipatat: 998 pelanggan

PT KAI Daop 2 Bandung mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat dalam menjadikan kereta api sebagai moda transportasi utama selama musim Lebaran. Selain itu, pihaknya juga berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan, kenyamanan, dan ketepatan waktu demi kepuasan pelanggan.

“Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat yang terus menggunakan transportasi kereta api sebagai moda pilihan selama Angkutan Lebaran 2025. Kami berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh pelanggan,” tutup Kuswardojo. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES