Peristiwa Daerah

Kapolda Jatim Lantik AKBP Raden Erik sebagai Kapolres Magetan

Senin, 14 April 2025 - 21:40 | 65.66k
AKBP Raden Erik Bangun Prakasa saat salam komando bersama AKBP Satria Permana usai serah terima jabatan Kapolres Magetan (Foto: dok Polres Magetan)
AKBP Raden Erik Bangun Prakasa saat salam komando bersama AKBP Satria Permana usai serah terima jabatan Kapolres Magetan (Foto: dok Polres Magetan)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, SURABAYA – Kapolda Jawa Timur, Irjen Pol Drs Nanang Avianto, M.Si, memimpin upacara serah terima jabatan (sertijab) sejumlah perwira menengah di jajaran Polda Jatim. Kegiatan berlangsung di Gedung Mahameru, Mapolda Jatim, Surabaya, pada Senin (14/4/2025).

Salah satu pejabat yang dilantik adalah AKBP Raden Erik Bangun Prakasa, yang resmi menjabat sebagai Kapolres Magetan, menggantikan AKBP Satria Permana. Sertijab ini merupakan tindak lanjut dari Surat Telegram Kapolri Nomor ST/489/III/KEP./2025 tanggal 12 Maret 2025.

Advertisement

Dalam amanatnya, Kapolda Jatim menyampaikan apresiasi kepada pejabat lama atas pengabdian dan kinerja yang telah ditunjukkan, serta menaruh harapan besar kepada pejabat baru untuk melanjutkan program yang ada dan menghadirkan inovasi di lapangan.

“Mutasi adalah hal yang wajar dalam tubuh Polri, sebagai bentuk penyegaran dan pembinaan karier. Saya percaya pejabat yang baru dapat menjalankan tugas dengan profesional, loyalitas tinggi, serta integritas yang kuat,” ujar Irjen Pol Nanang Avianto.

AKBP-Raden-Erik-Bangun-Prakasa-a.jpg

Komitmen AKBP Raden Erik: Dekat dengan Masyarakat, Inovatif dalam Pelayanan

Usai pelantikan, AKBP Raden Erik menyampaikan rasa syukurnya atas amanah yang diberikan. Ia berkomitmen untuk menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab serta memperkuat sinergi antara kepolisian dan masyarakat Magetan.

“Menjadi Kapolres Magetan adalah amanah yang besar. Saya berharap bisa memberikan kontribusi nyata dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, serta menghadirkan pelayanan kepolisian yang lebih humanis dan responsif,” ujar Erik.

Ia juga menambahkan bahwa Magetan sebagai daerah perbatasan Jawa Timur dan Jawa Tengah memiliki tantangan tersendiri, terutama dalam pengamanan wilayah, pengelolaan lalu lintas, dan potensi kerawanan sosial.

“Kami akan fokus pada pendekatan preventif, kolaboratif dengan stakeholder lokal, serta mendorong inovasi berbasis teknologi untuk meningkatkan pelayanan publik,” tambahnya.

Rekam Jejak AKBP Raden Erik

AKBP Raden Erik merupakan lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) tahun 2006 dan memiliki pengalaman luas di bidang lalu lintas serta manajemen sumber daya manusia kepolisian.

Ia pernah menjabat sebagai Kasatlantas di Polres Garut, Cianjur, dan Polresta Bandung. Saat pandemi Covid-19, Erik turut memegang peran penting dalam pengendalian mobilitas masyarakat dan pelaksanaan PPKM di wilayah Bandung.

Setelah itu, ia menjabat sebagai Kasubag Mutjab di Polda Jabar dan kemudian dipercaya menjadi Kasubdit Regident Polda Jatim, sebelum akhirnya menjabat di Paminal Polda Jatim.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES