Peristiwa Daerah

Indonesia Siapkan Lokasi Sementara Relokasi Warga Gaza 1.000 orang, Ini Rencananya

Kamis, 17 April 2025 - 20:40 | 24.20k
Menteri Sosial Saifullah Yusuf.
Menteri Sosial Saifullah Yusuf.
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Pemerintah Indonesia melalui Menteri Sosial Saifullah Yusuf mengonfirmasi kesiapan sejumlah lokasi untuk penampungan sementara 1.000 warga Gaza yang akan direlokasi ke Indonesia. Rencana relokasi warga gaza ini merupakan tindak lanjut dari pernyataan Presiden Prabowo Subianto tentang kesediaan Indonesia membantu korban konflik Palestina-Israel.

Saifullah Yusuf menyatakan bahwa pihaknya telah menyiapkan beberapa tempat evakuasi, termasuk di Pangkal Pinang, Bangka Belitung. Namun, pelaksanaannya masih menunggu keputusan final dari Presiden.

Advertisement

"Ya kalau kita siap, menunggu arahan Presiden. Kita tentu mendukung apa yang menjadi keputusan Presiden dan kita persiapkan. Ada beberapa tempat yang bisa jadi tempat untuk evakuasi. Salah satunya nanti di Pangkal Pinang," ujar Mensos di Jakarta, Kamis (9/5/2025).

Meski demikian, hingga saat ini belum ada instruksi resmi dari Presiden Prabowo terkait realisasi rencana tersebut.

Persetujuan Otoritas Palestina dan Bersifat Sementara

Sebelumnya, Presiden Prabowo menegaskan bahwa Indonesia siap menerima gelombang pertama 1.000 pengungsi Gaza, terutama:
1. Korban luka-luka
2. Mereka yang mengalami trauma
3. Anak-anak yatim piatu

Namun, rencana ini hanya akan dijalankan setelah memenuhi syarat utama yakni ada persetujuan otoritas Palestina dan pihak terkait. Syarat berikutnya status penampungan bersifat sementara. Artinya, pengungsi harus kembali ke Gaza begitu kondisi memungkinkan

Prabowo menegaskan prinsip Indonesia beberapa saat lalu bahwa mereka di penampungan nanti hanya sementara. Sampai pulih dan Gaza aman.

Mekanisme Evakuasi

Bila tawaran Indonesia disetujui, maka pemerintah Indonesia berencana untuk mengirim pesawat khusus untuk transportasi pengungsi. Kemudian pengungsi akan dapat perawatan medis dan trauma healing.

Mereka semua akan disediakan tempat tinggal sementara di lokasi yang telah disiapkan pemerintah.

Rencana pemerintah ini menuai dukungan sekaligus pertanyaan dari berbagai pihak. Masih pro dan kontra.

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES