Peristiwa Daerah

Sambut May Day, KSPSI Bantul Pilih Tak Gelar Aksi dan Alihkan ke Kegiatan Positif

Selasa, 22 April 2025 - 12:47 | 6.51k
Ketua KSPSI Bantul Fardhanatun (FOTO: Edis / TIMES Indonesia)
Ketua KSPSI Bantul Fardhanatun (FOTO: Edis / TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, BANTUL – Berbeda dari peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day pada umumnya, Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Kabupaten Bantul memilih tidak menggelar aksi unjuk rasa.

Sebagai gantinya, KSPSI mengadakan berbagai kegiatan positif untuk menyemarakkan momentum tersebut.

Advertisement

Ketua KSPSI Bantul, Fardhanatun, menjelaskan bahwa rangkaian kegiatan May Day tahun ini dimulai dengan penyelenggaraan lomba Hubungan Industrial (HI) Award yang diikuti oleh 18 perusahaan.

Dari jumlah tersebut, telah dilakukan verifikasi dan dipilih tujuh perusahaan terbaik yang akan maju ke babak final.

“Kegiatan lain yaitu lomba cerdas cermat antar serikat pekerja dan buruh yang akan dilaksanakan pada 27 April 2025 di Hotel Ros Inn,” ujarnya, Selasa (22/4/2025).

Dalam penilaian HI Award, lanjutnya, aspek yang dinilai mencakup keberadaan serikat pekerja di perusahaan, jumlah karyawan, status hubungan kerja (kontrak atau tetap), kepesertaan BPJS, hingga peran serikat pekerja dalam mendukung hubungan industrial yang harmonis.

Sementara itu, puncak acara May Day dijadwalkan digelar di Pendopo Parasamya Bantul, dengan dihadiri sekitar 550 orang dari serikat buruh dan total 750 peserta termasuk undangan dari Forkopimda serta perusahaan.

“Tidak ada aksi. Acaranya simpel, ada hiburan, sambutan dari Bupati, dan pembagian door prize. Tidak ada diskusi atau aksi turun ke jalan,” tegas Fardhanatun. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Ronny Wicaksono
Publisher : Sofyan Saqi Futaki

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES