Peristiwa Daerah

Lepas Kafilah STQH 2025, Wabup Sleman: Tunjukkan Potensi Terbaik

Selasa, 22 April 2025 - 18:50 | 12.88k
Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa bersama Kafilah STQH 2025 di Ruang Rapat Wakil Bupati Sleman. (Foto: Pemkab Sleman for TIMES Indonesia)
Wakil Bupati Sleman, Danang Maharsa bersama Kafilah STQH 2025 di Ruang Rapat Wakil Bupati Sleman. (Foto: Pemkab Sleman for TIMES Indonesia)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, SLEMAN – Menjelang pelaksanaan Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) Tingkat Provinsi DIY Tahun 2025, Wakil Bupati (Wabup) Sleman, Danang Maharsa, secara resmi melepas kafilah asal Sleman pada Selasa (22/4/2025). Acara pelepasan berlangsung di Ruang Rapat Wabup Sleman dengan suasana penuh semangat dan harapan besar.

Dalam sambutannya, Danang menyampaikan apresiasi sekaligus motivasi kepada para peserta yang akan mengikuti ajang keagamaan tahunan tersebut. Ia menyebut para kafilah sebagai generasi unggul dan terpilih yang dipercaya mewakili Kabupaten Sleman.

Advertisement

“Kesempatan tidak selalu datang dua kali. Tampilkan kemampuan terbaik dan manfaatkan ajang ini sebagai momentum berharga dalam hidup kalian,” ujar Danang.

Ketua Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Sleman, Muhsin Kalida, menyampaikan bahwa kontingen Sleman berjumlah 16 peserta, terdiri dari delapan kafilah putra dan delapan kafilah putri. Mereka akan berlaga di empat cabang lomba, yaitu Tilawah Quran, Hifdzil Quran (Hafalan Quran), Tafsir Quran, dan Musabaqah Hadist.

“Para pemenang di tingkat provinsi akan dikirim ke ajang STQH tingkat nasional untuk mewakili DIY,” jelas Muhsin.

Seleksi Tilawatil Quran dan Hadist (STQH) merupakan program resmi Kementerian Agama yang diselenggarakan secara berjenjang mulai dari tingkat kabupaten/kota, provinsi, hingga nasional. Kegiatan ini tak sekadar kompetisi, tetapi juga merupakan bagian dari pembinaan generasi muda agar lebih mencintai, memahami, dan mengamalkan Al Quran serta Hadist dalam kehidupan sehari-hari.

Pemerintah Kabupaten Sleman mendukung penuh kegiatan ini sebagai bagian dari penguatan syiar Islam dan pengembangan generasi Qurani yang berkarakter, berilmu, dan berakhlak mulia. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Deasy Mayasari
Publisher : Rizal Dani

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES