Peristiwa Internasional G20 Indonesia

10 Titik Ganjil-Genap saat G20 Bali, Berlaku Mulai Hari ini

Jumat, 11 November 2022 - 07:39 | 22.13k
Petugas penjagaan pintu masuk kawasan The Nusa Dua Bali. (Foto: Naufal Ardiansyah/TIMES Indonesia)
Petugas penjagaan pintu masuk kawasan The Nusa Dua Bali. (Foto: Naufal Ardiansyah/TIMES Indonesia)
FOKUS

G20 Indonesia

Kecil Besar

TIMESINDONESIA, DENPASAR – Menjelang puncak pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 Indonesia di Bali, Pemerintah mulai memberlakukan sistem lalu lintas ganjil genap untuk pembatasan kegiatan masyarakat.

Sistem ganjil genap berlaku mulai hari ini, Jumat (11/11/2022) sampai Kamis (17/11/2022) pada pukul 06.00 WITA sampai 22.00 WITA.

Advertisement

Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan mengeluarkan Surat Edaran Nomor SE-DRJD 3 Tahun 2022 tentang pengaturan lalu lintas selama masa penyelenggaraan KTT G20.

Ada dua jenis pengaturan lalu lintas selama KTT G20. Pertama dengan skema penerapan sistem ganjil genap. Kedua pembatasan operasional angkutan barang.

“Kami sudah melakukan survei jauh-jauh hari, mulai dari penerapan survei tersebut sampai dengan terbitnya surat edaran,” kata Direktur Lalu Lintas Jalan Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Kemenhub, Cucu Mulyana, Jumat (4/11/2022) dikutip dari Tempo.

Sebelumnya pemerintah telah menerapkan uji coba sistem ganjil genap pada 9-10 November 2022. Tanggal 9 mulai pukul 11.00-16.00 WITA, sementara tanggal 10 mulai pukul 17.00-20.00 WITA.

Berikut 10 lokasi ganjil genap selama KTT G20 Bali:

  • Jalan Simpang Pesanggaran-Simpang Sanur
  • Simpang Kuta-Simpang Pesanggaran
  • Simpang Kuta-Tugu Ngurah Rai
  • Tugu Ngurah Rai-Nusa Dua
  • Simpang Pesanggaran-Gerbang Benoa
  • Simpang Lapangan Terbang-Tugu Ngurah Rai
  • Jimbaran-Uluwatu
  • Jalan Tol Bali Mandara
  • Jalan Uluwatu Dua
  • Jalan Raya Kampus Universitas Udayana

Itu lah 10 titik pemberlakuan sistem lalu lintas ganjil genap saat KTT G20 Indonesia di Bali. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Imadudin Muhammad
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES