Roket Kairos Space One Jepang Meledak Sesaat Setelah Peluncuran

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Roket Kairos berbahan bakar padat milik Space One Jepang meledak tak lama setelah peluncuran perdananya, Rabu (13/3/2024).
Peristiwa ini menjadi pukulan telak bagi Space One ketika perusahaan tersebut mencoba menjadi perusahaan Jepang pertama yang menempatkan satelit di orbit.
Advertisement
Dikutip dari Reuters, roket empat tahap berbahan bakar padat sepanjang 18 meter (59 kaki) itu meledak beberapa detik setelah lepas landas tepat setelah pukul 11:01 (0201 GMT). Ledakan meninggalkan asap besar, api, pecahan roket, di dekat landasan peluncuran di ujung pegunungan semenanjung Kii di Jepang bagian barat.
Space One mengatakan penerbangan itu "terganggu" setelah peluncuran dan sedang menyelidiki situasinya. Belum ada indikasi langsung mengenai penyebab ledakan, atau apakah ada korban luka.
Kairos membawa satelit eksperimental pemerintah yang untuk sementara dapat menggantikan satelit intelijen di orbit jika satelit tersebut tidak berfungsi.
Space One telah merencanakan peluncurannya pada hari Sabtu tetapi menundanya setelah sebuah kapal memasuki wilayah laut terlarang di dekatnya.
Meskipun Jepang merupakan pemain yang relatif kecil dalam perlombaan antariksa, para pengembang roket di negara tersebut berupaya keras membuat kendaraan yang lebih murah untuk memenuhi permintaan peluncuran satelit yang meningkat dari pemerintah Jepang dan klien global. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Wahyu Nurdiyanto |
Publisher | : Sofyan Saqi Futaki |