Ukraina dan AS Capai Kesepakatan Tentang Kerjasama Pengembangan Mineral

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Menteri Ekonomi Ukraina Yulia Svyrydenko mengatakan, Ukraina dan Amerika Serikat (AS) pada Kamis (17/4/2025) telah menandatangani nota kesepahaman guna meletakkan dasar bagi kemitraan ekonomi di masa depan dan kerja sama di bidang pengembangan mineral.
"Kami gembira mengumumkan penandatanganan Nota Kesepahaman dengan mitra Amerika kami," tulis Svyrydenko di platform X.
Advertisement
Perjanjian tersebut membuka jalan bagi perjanjian kemitraan ekonomi dan pembentukan dana investasi untuk rekonstruksi Ukraina.
Menurut Svyrydenko, tim negosiasi dari kedua negara baru-baru ini menyelesaikan putaran baru pembicaraan teknis di Washington.
Langkah selanjutnya, tambahnya, termasuk menyelesaikan teks perjanjian yang lebih luas, disusul dengan penandatanganan resmi dan ratifikasi parlemen.
"Masih banyak yang harus dilakukan, namun kecepatan dan kemajuan signifikan saat ini memberikan alasan untuk berharap bahwa dokumen tersebut akan sangat bermanfaat bagi kedua negara, ucapnya.
Untuk diketahui, perjanjian yang memberikan AS akses ke mineral tanah jarang (LTJ) Ukraina dijadwalkan akan ditandatangani di Gedung Putih pada akhir Februari lalu
Namun, Presiden AS Donald Trump dan Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskyy terlibat perselisihan sengit, dan penandatangan tertunda. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Sholihin Nur |