Peristiwa Nasional NKRI Lawan Corona

KNPI Indramayu Dorong Pengusaha Sediakan Hand Sanitizer Gratis untuk Masyarakat

Jumat, 20 Maret 2020 - 21:54 | 175.21k
Logo KNPI dengan latar belakang bendera merah putih. (Foto: Istimewa)
Logo KNPI dengan latar belakang bendera merah putih. (Foto: Istimewa)
FOKUS

NKRI Lawan Corona

Kecil Besar

TIMESINDONESIA, INDRAMAYU – Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia Kabupaten Indramayu (KNPI Indramayu) Yoga Rahadiansyah mengatakan meningkatnya jumlah positif virus Corona atau covid-19 belum menjadi perhatian para pelaku usaha di Kabupaten Indramayu Jawa Barat.

Ini dibuktikan dengan minimnya ketersediaan hand sanitizer gratis di toko modern, resto atau lokasi kuliner lainnya termasuk perusahaan selevel BUMD/BUMN.

Advertisement

Menurutnya, masih banyak pelaku usaha yang belum peduli atas kondisi yang tengah dihadapi masyarakat saat ini.

"Kami melihat bahwa toko modern, minimarket maupun lokasi kuliner serta BUMN/BUMD masih sedikit sekali yang menyediakan hand sanitizer bagi pengunjung," ujar Yoga kepada TIMES Indonesia, Jumat (20/3/2020).

Padahal, menurut Yoga, keberadaan cairan penyanitasi tangan itu menjadi sangat penting ditengah masa darurat Covid-19 ini. Apalagi, sampai saat ini hampir seluruh toko modern, minimarket, lokasi kuliner dan BUMN/BUMD masih tetap melayani masyarakat seperti biasa.

"Mereka masih buka dan masyarakat banyak yang berkunjung, jadi sebagai bentuk kepedulian seharunya disediakan secara gratis untuk pengunjung minimal di pintu masuk dan area lainnya," tutur dia.

Sebagaimana diketahui, hand sanitizer mulai ramai diburu publik seiring merebaknya pandemik Covid 19. Manfaat cairan berbasis alkohol 70 persen itu dipercaya membunuh kuman dan mikroorganisme berbahaya seperti Novel Corona Virus ini.

Lebih jauh menurut Yoga, penyediaan hand sanitizer gratis di pintu masuk dan keluar akan membantu masyarakat sekaligus mencegah penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid 19). Termasuk menyediakan stok untuk dibagikan kepada masyarakat.

"Karenanya kami mendorong, ayo peduli, sisihkan sedikit kepedulian untuk membantu pengunjung atau pelanggan. Tidak ada salahnya membagikan hand sanitizer atau masker yang sedang dibutuhkan saat ini," tutur Yoga.

"KNPI Indramayu berserta seluruh Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) se-kabupaten Indramayu siap apabila diminta membantu melakukan distribusi barang-barang tersebut secara sukarela," tegas Yoga. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Faizal R Arief
Publisher : Lucky Setyo Hendrawan
Sumber : TIMES Cirebon

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES