Kantor Kecamatan Jenu Beri Ruang Khusus untuk Masyarakat Difabel dan Ramah Anak

TIMESINDONESIA, TUBAN – Tingkatkan pelayanan kantor dan ruang publik pemerintahan Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban, Desain tempat pelayanan umum dengan tatanan khusus masyarakat difabel dan ramah anak.
Inovasi ruang untuk pelayanan masyarakat berkebutuhan khusus menurut Camat Jenu, Moh. Maftuchin Reza merupakan hasil inovasi sekcam Jenu, Swarsono yang mengikuti diklat kepemimpinan tingkat III.
Advertisement
"Ini wujud inovasi peserta diklat III salahsatu berasal dari OPD kecamatan sini," tutur mantan Camat Bangilan tersebut.
Camat Reza juga mengapresiasi hasil kinerja dan output dari ilmu pengetahuan peserta diklat III kepemimpinan. Di mana output ilmu diperoleh diterapkan di lingkungan pemerintahan kecamatan.
"Kami Apresiasi Sekcam Jenu selaku peserta diklat III sudah membuat perubahan di lingkungan kecamatan Jenu dengan aksi nyata serta mengimplementasikan keilmuannya. Tidak cukup cacatan tulisan kertas atau hanya sekedar memenuhi kewajiban sebagai peserta Diklat." ujar camat Reza kepada TIMES Indonesia, Kamis (11/06/2020)
Apresiasi kapada Swarsono cukup beralasan. Pasalnya, ide Sekcam telah diwujudkan dengan pemugaran fisik ruang pelayanan umum kecamatan sehingga mampu dirasakan manfaat oleh masyarakat difabel di kecamatan Jenu.
"Adanya perubahan tata ruang kantor kecamatan dan akses pelayanan bagi warga berkebutuhan khusus agar berkeadilan," sambungnya
Kini terjadi perubahan di ruang pertemuan (pendapa), akses jalan dan mushalla yang diberikan ruang khusus difabel dan ruang anak.
"Di kantor dan ruang publik kadang kita lupa memberikan akses bagi masyarakat difabel. Ahirnya, di kecamatan diawali pak Swarsono untuk pemugaran dan mendesain ruang khusus masyarakat difabel untuk memudahkan memperoleh akses pelayanan berkeadilan tersebut," sambungnya.
"Mohon do'anya, semoga cita - cita Kecamatan Jenu menjadi kecamatan ramah difabel, ramah anak, ramah kepada semuanya dapat tercapai," imbuh camat Riza (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Editor | : Faizal R Arief |
Publisher | : Lucky Setyo Hendrawan |
Sumber | : TIMES Tuban |