Peristiwa Nasional

Sejarah Hari Ini: 6 Oktober, Pembukaan Asian Para Games, Lahirnya Instagram Hingga Pembunuhan Anwar Sadat

Rabu, 06 Oktober 2021 - 11:05 | 58.23k
Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi Bulan Karunia Rudianti memanah saat membuka Asian Para Games 2018 di Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (6/10/2018). (foto: ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)
Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi Bulan Karunia Rudianti memanah saat membuka Asian Para Games 2018 di Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (6/10/2018). (foto: ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay)

TIMESINDONESIA, JAKARTASejarah hari ini mencatat peristiwa pembukaan Asian Para Games 2018 Jakarta pada 6 Oktober 2018. Asian Para Games 2018 yang digelar mulai 6-18 Oktober 2018 merupakan rangkaian dari Asian Games 2018 yang digelar di Jakarta dan Palembang.

6 Oktober juga mencatat beberapa peristiwa lain. Seperti kelahiran Instagram, peristiwa pembunuhan Presiden Mesir Anwar Sadat pada tahun 1981. Ada juga peristiwa perang Yon Kippur, yakni saat Mesir dan Suriah secara tiba-tiba menyerang Israel di tahun 1973.

2018: Pembukaan Asia Para Games

Sejarah Hari IniTim para basket Indonesia dalam pertandingan basket Asian Para Games 2018. (foto: antara)

Pesta olahraga setelah Asian Games 2018 Jakarta berlanjut di Asian Para Games 2018. Ajang olahraga untuk kaum disabilitas ini dibuka secara resmi oleh Presiden Joko Widodo pada 6 Oktober 2018

“Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, saya nyatakan, dengan resmi Asian Para Games 2018 dibuka,” ujar Jokowi yang didampingi penerjemah bahasa isyarat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Jokowi mengatakan, Asian Para Games 2018 harus menjadi momentum perayaan persaudaraan. “Melalui Asian Para Games 2018 ini, kita ingin merayakan persaudaraan, menunjukkan kegigihan, prestasi dan kita ingin menjunjung tinggi kemanusiaan,” ujar Jokowi.

Asian Para Games 2018 diselenggarakan pada 8-16 Oktober mendatang. Ada 2.831 atlet dari 43 negara yang berpartisipasi dalam kompetisi olimpiade bagi  para penyandeng disabilitas ini. Total ada 531 nomor pertandingan di 18 cabang olahraga yang dipertandingkan.

2010: Instagram Pertama Kali Dirilis

sejarah hari ini bInstagram (Foto: Unsplash)

Pada hari ini, media sosial Instagram resmi diperkenalkan ke publik. Pada awalnya, Instagram merupakan aplikasi yang digunakan untuk membagikan foto. Namun seiring berjalannya waktu, instagram mengembangkan fiturnya seperti mengunggah video dan membagikan story.

Gagasan mengenai instagram pertama kali diperkenalkan oleh Kevin Systrom dan Mike Krieger. Sebelum instagram, mereka mengembangkan Burbn yang merupakan sebuah aplikasi yang berdasarkan lokasi dengan fitur fotografi mobile dengan fitur like, comments terkait foto tersebut. Sejak mengalami perkembangan itu, barulah disebut instagram.

Kata instagram berasal dari “instant” dan “gram” dan diambil dari kata “telegram”. Penamaan tersebut dengan harapan, instagram akan menjadi media tempat didapatkannya informasi yang cepat serta tersaji secara instan.

1981: Presiden Mesir Anwar Sadat Dibunuh

sejarah hari ini cFoto yang menunjukkan dua orang penyerang menembakan senjata otomatis ke arah podium kehormatan yang ditempati Presiden Mesir Anwar Sadat. Peristiwa 6 Oktober 1981 itu menewaskan Anwar Sadat dan beberapa orang lainnya. (foto: akamaized)

Presiden Mesir Anwar Sadat meninggal setelah ditembak saat menyaksikan pertunjukan udara di sebuah parade militer. Sejumlah pejabat tinggi lainnya termasuk diplomat asing tewas atau terluka parah.

Peristiwa pembunuhan ini berjalan dengan cepat. Anwar Sadat yang baru memberikan hormat dikejutkan dengan dua ledakan granat. Orang-orang bersenjata kemudian melompat dari sebuah truk militer di depan tribun presiden dan berlari ke arah penonton, dan melepaskan tembakan.

Pasukan pengamanan akhirya berhasil melumpuhkan dua orang penyerang. Presiden Sadat kemudian diterbangkan dengan helikopter ke rumah sakit militer dan dilaporkan meninggal dunia sekitar dua jam kemudian.

Presiden Anwar Sadat adalah pemimpin Arab pertama yang mengakui negara Israel sejak pembentukannya pada tahun 1948. Meskipun populer di Barat karena upayanya untuk berdamai dengan Israel, kebijakannya mengecewakan banyak dunia Arab.

Di bawah Presiden Anwar Sadat, Mesir menandatangani kesepakatan Camp David dengan Israel pada tahun 1978 yang menguraikan "kerangka kerja untuk perdamaian di Timur Tengah". Ini termasuk otonomi terbatas bagi Palestina.

1973: Perang Yon Kipur

Pada hari ini di tahun 1973, di hari suci Yahudi Yom Kippur, Mesir dan Suriah menyerang Israel. Perang Yom Kippur kerap disebut Perang Oktober atau Perang Ramadhan karena bertepatan dengan bulan Ramadhan bbulan suci puasa dalam Islam. Perang diluncurkan dengan tujuan diplomatik untuk membujuk Israel berunding dengan syarat-syarat yang lebih menguntungkan bagi negara-negara Arab. Perang berakhir pada 26 Oktober 1973. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES