Peristiwa Nasional

Haedar Nashir dan Siti Noordjannah Djohantini, Suami Istri yang Akan Pimpin Muhammadiyah dan Aisyiyah

Minggu, 20 November 2022 - 10:21 | 103.71k
Pasangan suami istri Haedar Nashir dan Siti Noordjannah Djohantini. (Foto: Dokumen Keluarga)
Pasangan suami istri Haedar Nashir dan Siti Noordjannah Djohantini. (Foto: Dokumen Keluarga)

TIMESINDONESIA, JAKARTAMuktamar ke-48 Muhammadiyah bisa jadi hal yang inspiratif sekaligus romantis. Pasalnya, pasangan suami istri yakni Haedar Nashir dan Siti Noordjannah Djohantini dimungkinkan akan menjadi pucuk pimpinan Muhammadiyah dan Aisyiyah dalam dua periode ini.

Sebelumnya, Haedar Nashir jadi ketua umum PP Muhammadiyah periode 2015-2022. Pada Muktamar ke-48 Muhammadiyah ini ia berpotensi menjabat lagi setelah mendapatkan suara terbanyak dari pemilihan 13 anggota PP Muhammadiyah. Haedar Nashir mendapatkan suara 2.203.

Berikut hasil nama dan suara 13 pimpinan pusat Muhammadiyah yang diperoleh di Muktamar ke-48 Muhammadiyah Solo:

Haedar Nashir 2203
Abdul Mu'ti 2159
Anwar Abbas 1820
Busyro Muqoddas 1778
Hilman Latief 1675
Muhadjir Effendy 1598
Syamsul Anwar 1494
Agung Danarto 1489
Saad Ibrahim 1333
Syafiq A Mughni 1152
Dadang Kahmad 1119
Ahmad Dahlan Rais 1080 
Irwan Akib 1001

Siti Noordjannah Djohantini pun sama. Dalam 7 nama formatur pemilihan anggota Pimpinan Pusat 'Aisyiyah, ia mendapatkan suara tertinggi yakni 1.258 suara.

Berikut 7 orang formatur terpilih: 

1.     Siti Noordjannah Djohantini 1.258 suara
2.     Siti Aisyah  1.179 suara
3.     Salmah Orbayinah  1.124 suara
4.     Rohimi Zamzam 1.080 suara
5.     Tri Hastuti Nur Rochimah 987 suara
6.     Masyitoh 705 suara
7.     Latifah 566 suara

Demikian soal Haedar Nashir dan Siti Noordjannah Djohantini dimungkinkan akan pimpin Muhammadiyah dan Aisyiyah dalam dua periode ini. Itu karena suami istri tersebut mendapatkan suara terbanyak pada Muktamar ke-48 Muhammadiyah dan Aisyiyah ini. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.

Advertisement



Editor : Dhina Chahyanti
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

Togamas - togamas.com

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES