Peristiwa Nasional Pagari Pancasila

Ketua MPR RI: Pancasila Layak Dijadikan Rujukan Peradaban Dunia

Kamis, 01 Juni 2023 - 17:15 | 88.11k
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo bersama Presiden Jokowi usai upacara Hari Lahir Pancasila di Lapangan Monas, Jakarta, Kamis (1/6/2023). (foto: MPR RI)
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo bersama Presiden Jokowi usai upacara Hari Lahir Pancasila di Lapangan Monas, Jakarta, Kamis (1/6/2023). (foto: MPR RI)
FOKUS

Pagari Pancasila

Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo, menegaskan bahwa Pancasila layak dijadikan rujukan peradaban dunia.

Bambang Soesatyo menjelaskan bahwa Pancasila telah dipercaya sebagai pemimpin dalam berbagai organisasi dunia, seperti Presidensi G-20, Keketuaan ASEAN, Anggota Tidak Tetap Dewan Keamanan PBB, serta Anggota Dewan HAM PBB. 

Advertisement

"Upacara Hari Lahir Pancasila bukan sekadar kegiatan seremonial. Melainkan menjadi tambahan daya semangat bagi kita untuk senantiasa mengamalkan Pancasila dalam setiap gerak gerik kehidupan," kata Bambang Soesatyo Upacara Hari Lahir Pancasila 2023, di Lapangan Monas, Jakarta, Kamis (1/6/2/2023).

Bambang Soesatyo menambahkan, Indonesia harus bangga memiliki Pancasila yang diperkenalkan pertama kalinya oleh Presiden Soekarno pada 1 Juni 1945 dalam sidang BPUPKI. 

Selain itu, banyak entitas internasional yang mengagumi Pancasila, seperti Profesor Marco Impagliazzo Pimpinan Komunitas Sant Edigio dan Profesor Thomas Meyer dari Universitas Dortmund, Jerman.

Bambang Soesatyo menambahkan bahwa Pancasila dinilai lebih baik daripada paham neoliberalisme dan fundamentalisme keagamaan yang menjadi kekuatan politik terbesar pada abad ke-21. 

Sedangkan Donald K. Emmerson, profesor ilmu politik di University of Wisconsin-Madison, Amerika Serikat, menyatakan bahwa kunci sukses Indonesia membangun pluralisme di tengah keragaman identitas budaya, adalah berkat ideologi Pancasila dan semboyan Bhinneka Tunggal Ika. (*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Ahmad Rizki Mubarok

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES