Peristiwa Nasional

Presiden, Wapres dan Menham Hadiri Pernikahan Anak Ketua MPR RI

Minggu, 02 Juli 2023 - 18:34 | 143.09k
Presiden Joko Widodo bersama istri menhadiri upacara pernikahan putri Ketua MPR RI Bambang Soesatyo di Hotel Mulia Jakarta pada Minggu pagi (2/7/2023). (Foto: dok MPR RI)
Presiden Joko Widodo bersama istri menhadiri upacara pernikahan putri Ketua MPR RI Bambang Soesatyo di Hotel Mulia Jakarta pada Minggu pagi (2/7/2023). (Foto: dok MPR RI)
Kecil Besar

TIMESINDONESIA, JAKARTA – Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo, melangsungkan pernikahan putrinya, Debby Pramestya Putri, dengan Iptu Nurul Farouq Fadillah.

Acara tersebut dihadiri oleh Presiden Joko Widodo, Wakil Presiden K.H Ma'ruf Amin, dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto. Upacara pernikahan dilaksanakan di Hotel Mulia Jakarta pada Minggu pagi (2/7/2023).

Advertisement

Bambang mengungkapkan kebahagiannya setelah menyelesaikan kewajiban orangtua untuk menikahkan putrinya. Debby Pramestya Putri, yang merupakan putri ketujuh dari delapan bersaudara, resmi menjadi istri Iptu Nurul Farouq Fadillah.

Ia berharap agar Debby dan Farouq dapat membangun keluarga yang bahagia, harmonis, dan penuh berkah. Bamsoet meminta doa dan restu dari keluarga dan sahabat semua.

Acara pernikahan ini dihadiri oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, K.H Ma'ruf Amin, yang memberikan tausiah atau nasehat pernikahan, serta Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto.

Turut hadir juga Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, Ketua DPD RI, AA Lanyalla Mahmud Mattalitti, yang memberikan sambutan selamat datang atas nama kedua keluarga mempelai.

Selain itu, hadir pula Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat, Jazilul Fawaid, Syarif Hasan, Hidayat Nur Wahid, Arsul Sani, Fadel Muhammad, Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni, serta Wakil Menteri Pertanian, Harvick Hasnul Qolbi.

Bambang, yang juga merupakan Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan, mengingatkan kedua mempelai untuk mengikuti ajaran orangtua mereka dalam membangun kehidupan berumah tangga. Ia menyadarkan bahwa membangun rumah tangga bukanlah hal yang mudah seperti membalikkan telapak tangan.

"Hari ini adalah awal Debby dan Farouq memulai kehidupan baru bersama. Mereka harus menanamkan kasih sayang hingga usia senja, menikmati setiap hari bersama, saling melengkapi dan berbagi, serta mencapai visi yang sama untuk meraih ridha dan surga Allah. Mulailah dengan memahami peran, tugas, hak, kewajiban, dan tanggung jawab masing-masing," ungkapnya.

Bambang juga mengingatkan bahwa konflik dalam rumah tangga adalah hal yang tak terhindarkan. Oleh karena itu, untuk menyelesaikan masalah, ia mendorong kedua mempelai untuk tidak malu mengalah. Melalui dialog terbuka dan jujur, mereka dapat mencari solusi bersama.(*)

**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.



Editor : Wahyu Nurdiyanto
Publisher : Sholihin Nur

TERBARU

INDONESIA POSITIF

KOPI TIMES