
TIMESINDONESIA – TIMESINDONESIA, BEKASI – Alfamart akan menggunakan sistem pengamanan panic button untuk berkomunikasi dengan aparat kepolisian saat sedang terjadi perampokan. Sistem ini dirancang tanpa suara tetapi dapat secara langsung mengirim pesan atau pemberitahuan kepada polisi.
"Mulai November 2015, kami akan memasang sistem pengamanan panic button yang dirancang khusus untuk berkomunikasi dengan aparat kepolisian saat sedang terjadi perampokan," kata Regional Corporate Communication Manager Budi Santoso di Bekasi, Selasa (27/10/2015).
Advertisement
Menurut Budi, sistem pengamanan kali ini tidak lagi menggunakan sistem alarm karena dapat membuat pelaku perampokan panik dan berbuat hal yang tidak diinginkan.
"Panic button tersebut dirancang tanpa suara. Namun, dapat secara langsung mengirim pesan atau pemberitahuan kepada polisi," katanya.
Pesan tersebut akan dikirim ke mapolsek terdekat dari lokasi kejadian perampokan guna mempercepat penanganan oleh aparat. (*)
**) Ikuti berita terbaru TIMES Indonesia di Google News klik link ini dan jangan lupa di follow.
Publisher | : Siska Febrina |
Sumber | : Antara News |